SuaraKalbar.id - Belum lama ini seorang pengantin perempuan di China tidak bisa bergerak karena mengenakan 60 kilogram gelang emas pemberian suami di pernikahannya.
Diwartakan World of Buzz, Kamis (14/10/2021), memperlai perempuan asal Provinsi Hubei itu berhasil menarik perhatian saat akad nikah yang berlangsung pada 30 September 2021 lalu.
Alih-alih berbahagia mengenakan banyak perhiasan emas, nyatanya pengantin perempuan ini justru menemui kesulitan dan tidak bisa bergerak saat menggunakan 60 kilogram emas saat prosesi akad nikah berlangsung.
Seraya mengenakan gaun putih dan memegang buket bunga, perempuan tersebut kesulitan bergerak, sampai-sampai membutuhakn bantuan suaminya untuk berjalan dan bergerak.
Baca Juga: Modal Uang Rp 2 Ribu, Viral Pria Numpang Makan di Nikahan Orang Tak Dikenal
Diberitakan juga bahwa emas itu adalah mahar dari sang suami untuk dirinya dalam akad pernikahan, yang terdiri dari 60 gelang emas, dengan masing-masing gelang memiliki berat sekitar satu kilogram.
Emas tersebut dikalungkan, ditambah masing-masing lengannya mengenakan dua gelang emas besar pemberian sang mempelai lelaki.
Menurut kepercayaan masyarakat setempat di Hubei, China, emas adalah simbol keberuntungan. Selain itu, emas juga dianggap bisa mengusir roh jahat sekaligus menghilangkan nasib buruk.
Itulah mengapa saat perayaan tahun baru China atau Hari Raya Imlek cenderung didominasi warna merah dan emas. Ini karena warna emas melambangkan keistimewaan, kewibawaan dan kehormatan.
Pasalnya zaman dahulu hanya keluarga kerajaan yang boleh menggunakan beraneka perabot dan peralatan yang terbuat dari emas.
Baca Juga: Viral Bocah Palembang Mewek Kehilangan Rp12 Ribu, Si Ibu Bikin Video Balasan
(Dini Afrianti Efendi)
Berita Terkait
-
Kecantikan Luna Maya saat Jadi Pengantin Manglingi, Siapa MUA-nya?
-
Hal Tak Biasa yang Dialami Penghulu Saat Menikahkan Luna Maya Dan Maxime di Ubud
-
Ungkapan Kebahagiaan Titi Kamal Usai Luna Maya Lepas Masa Lajang
-
Daniel Mananta Lega Luna Maya Akhirnya Menikah : Jutaan Rakyat Indonesia Berbahagia Semua
-
Gisel dan Cinta Brian Kondangan Bareng di Nikahan Luna Maya, Go Public?
Terpopuler
- Olok-olok Sepak Bola Indonesia, Erick Thohir 'Usir' Yuran Fernandes
- Ramadhan Sananta Umumkan Mau Pensiun dari Sepak Bola
- Selamat Datang 3 Pemain Keturunan Calon Naturalisasi Timnas Indonesia Jelang Lawan China dan Jepang
- Welcome Back Timnas Indonesia Elkan Baggott, Patrick Kluivert Lempar Kode
- Pupus Harapan Pascal Struijk untuk Bela Timnas Indonesia Lawan China
Pilihan
-
Mengenal Ritual Buddha Tantrayana pada Kremasi Murdaya Poo di Bukit Dagi Borobudur
-
Puspo Wardoyo Menangkan Gugatan Perdata di PN Solo, Objek Dinilai Hakim Tak Jelas
-
Tak Hadir di Sidang Mediasi Kasus Dugaan Ijazah Palsu, Jokowi Buka Suara
-
DPR Cecar Dirut Garuda Soal "Gelombang" Eks Karyawan Lion Air Bergaji Tinggi
-
6 Rekomendasi HP Murah RAM Besar Tahun 2025, Harga di Bawah Rp3 Juta
Terkini
-
Soroti Ketimpangan Investasi Tambang dan Kesejahteraan Masyarakat, Cornelis: Kalbar Butuh Keadilan!
-
Waspada Karhutla! Dua Kabupaten di Kalbar Sudah Tetapkan Status Siaga
-
Bukan Barak Militer, Ini Alasan Bupati Kubu Raya Pilih Pesantren untuk Bina Kenakalan Remaja
-
IRT Kubu Raya Raup Belasan Juta dengan Modus Sertifikat Tanah Palsu, Ini Tips Biar Tidak Tertipu!
-
Perpisahan Sekolah Dilarang Glamor! Disdikbud Kalbar Keluarkan Peringatan Keras