SuaraKalbar.id - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Barat (Kalbar), sudah memperbolehkan vaksin booster untuk usia 18 keatas.
Sekda Kalbar yang juga Wakil Ketua Satgas Penanganan covid-19 Kalbar, Harisson menyebut jika vaksinasi dosis ke tiga untuk usia 18 keatas saat ini sudah tersedia di Puskesmas maupun sentral terdekat.
"Semua Kabupaten Kota sudah boleh melaksanakan boster untuk usia 18 tahun ke atas, jadi tidak lagi kita dipersyaratkan oleh Kementerian Kesehatan harus mencapai 70 persen, jadi semua sudah bisa melakukan vaksinasi booster ini," katanya, saat dikonfirmasi Kamis (3/2/2022).
Harisson juga mengatakan, syarat untuk melakukan vaksinasi boster ini minimal sudah melakukan vaksinasi dosis kedua selama 6 bulan, jika sudah melewati masa 6 bulan maka vaksinasi tahap ketiga baru boleh di lakukan.
Baca Juga: Dokter Spesial Penyakit Paru: Mayoritas Pasien Omicron Alami Nyeri dan Gatal Tenggorokan
"Bagi masyarakat yang melakukan booster terutama untuk vaksinasi kedua nya sudah 6 bulan yang lalu, silahkan melakukan vaksinasi di puskesmas, dan juga rumah sakit, serta ke sentral-sentral yang menggelar vaksinasi Booster ini yang telah di siapkan oleh satgas Kabupaten Kota masing-masing," jelas Harisson.
Harisson mengatakan jika untuk Kartu Tanda Penduduk (KTP) dari luar Kota Pontianak, saat ini bisa melakukan vaksinasi booster di puskesmas yang ada di Kota Pontianak, karena dirinya menyebut masih terhitung dalam penduduk Kalbar.
"Untuk KTP yang diluar Pontianak boleh melakukan vaksinasi di Puskesmas yang berada di Pontianak, karena masih dalam KTP Kalimantan Barat," imbuhnya.
Dirinya juga menyebut jika stok untuk vaksinasi ke tiga saat ini banyak di Kalbar, dirinya juga menyebut agar masyarakat di Kalimantan Barat bisa melakukan vaksinasi dosis ke 3 dalam jumlah yang tinggi.
"Semakin banyak masyarakat yang melakukan vaksinasi mudah-mudahan tak ada lagi varian covid yang baru , dan semoga pandemi ini cepat berakhir," paparnya.
Baca Juga: MHRA Setujui Penggunaan Vaksin Nuvaxovid, Ini Bedanya dengan Vaksin Covid-19 Lain!
Sementara itu satu diantara warga Kubu Raya Tati, dirinya menyebut jika ingin melakukan vaksinasi dosis ke 3, karena dirinya sudah melakukan vaksinasi dosis ke 2 pada bulan Maret 2021 jadi kemungkinan besar dirinya dapat di vaksin boster.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Kau Pergi, Tapi Tak Pernah Hilang: Doa dan Cinta untuk Doni Monardo
-
Investasi Kesehatan Terbaik: Mengapa Imunisasi Penting untuk Generasi Emas Indonesia?
-
Ini Perbedaan Penyakit Hepatitis A, B, C, D, dan E
-
Pertama di Sulawesi, Vaksinasi DBD Massal untuk Siswa SD Demi Cegah Kematian Anak
-
Juni 'Mengerikan' Menanti Prabowo: Beban Utang Jatuh Tempo Capai Rp 178 Triliun, Warisan Pandemi
Terpopuler
- Shin Tae-yong: Saya Sudah Sering Katakan, Liga Indonesia Harus...
- Selamat Datang Penyerang Keturunan! 2 Tak Perlu Naturalisasi untuk Bela Timnas Indonesia U-23
- 10 Aplikasi Penghasil Uang Resmi Didukung Pemerintah Bisa Cuan Jutaan Rupiah
- 3 Bek Asing Jago yang Bisa Direkrut PSM Makassar untuk Gantikan Yuran Fernandes
- Alhamdulillah Elkan Baggott Tak Jadi Pergi
Pilihan
-
Tempo Scan Kecipratan Proyek Prabowo, Bakal Bangun 1.000 Dapur Makan Bergizi Gratis Dilahan Miliknya
-
Mobil Listrik BYD Seal Terbakar di Palmerah, BYD Indonesia Lakukan Investigasi
-
6 Rekomendasi HP NFC Murah Terbaik Mei 2025, Harga cuma Rp 2 Jutaan
-
Pungli ke Pedagang Kaki Lima, Warga Kampung Baru Diciduk Anggota Polsek Pasar Kliwon
-
8 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED Terbaik Mei 2025, Terang Meski di Bawah Terik Matahari
Terkini
-
BRI Fasilitasi 35,4 Juta Pelaku Usaha Ultra Mikro Lewat SenyuM Mobile
-
Ratusan Umat Buddha Ikuti Pemandian Rupang di Vihara Vajra Bumi Kertayuga Kubu Raya
-
Kabupaten Bengkayang Jadi Tuan Rumah Anugerah Pesona Indonesia 2025, Kalbar Raih 9 Nominasi
-
Wanita di Pontianak Gelapkan Mobil Rental Demi Judi Slot dan Sabu!
-
Kualitas Layanan Diakui, BRI Raih Digital Channel Terbaik 2025 dari BSEM