Scroll untuk membaca artikel
Bella
Senin, 07 Februari 2022 | 20:22 WIB
Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono (Antara)

SuaraKalbar.id - Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono menerangkan ada dua cara mengantisipasi varian omicron yang saat ini makin meluas sebarannya di tanah air.

Hal itu disampaikannya, usai menghadiri rapat koordinasi dengan Presiden RI melalui zoom meeting di Ruang Pontive Center, Senin (7/2/2022).

"Ada dua cara mengatasi varian Omicron ini yakni mempercepat target vaksinasi dan menerapkan protokol kesehatan," ujarnya.

Selain itu, Edi meminta masyarakat untuk tetap tenang dan tidak panik, namun patuh terhadap protokol kesehatan demi menjaga diri sembari tetap menjalankan aktivitas sehari-hari.

Baca Juga: Terpopuler: 50 Persen Pasien Covid-19 Meninggal di ICU Belum Divaksinasi Hingga Gejala Omicron Sakit Tenggorokan

Pihaknya bersama Satgas Covid-19 Kota Pontianak berupaya melakukan pencegahan untuk menekan angka kasus konfirmasi positif Covid-19.

Sebagaimana prediksi pemerintah pusat, puncak Omicron di Indonesia diperkirakan pada bulan Februari dan Maret 2022.

Edi menyebut, langkah yang akan dilakukan dalam mengantisipasi ledakan varian Omicron ini sama halnya dengan saat penanganan varian Delta yang sempat mengakibatkan melonjaknya kasus Covid-19.

"Jadi kita sekarang lebih memperketat dan menggiatkan petugas Satgas Covid-19 untuk monitoring di lapangan," tuturnya.

Baca Juga: Covid-19 Meningkat di Balikpapan, Kepala DKK Andi Sri Juliarty Sebut Jangan Panik

Load More