SuaraKalbar.id - Lonjakan kasus covid-19 di Kalimantan Barat (Kalbar) mulai patut diwaspadai. Mengantisipasi hal itu, Pemerintah Provinsi Kalbar gelar aksi membagikan masker di beberapa titik di Kota Pontianak, pada Jumat (11/2/2021).
Adapun beberapa lokasi yang dipilih, yakni di Pasar Flamboyan, Pasar Kemuning, Pasar Dahlia, dan Pasar Teratai, dengan total 15.000 lembar masker yang dibagi menjadi 3.000 paket.
Pada kesempatan tersebut, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekretaris Daerah Kalbar, Linda Purnama, mengucapkan rasa syukur Tim Gabungan Satgas Penanganan COVID-19 Kalbar bisa turun langsung membagikan masker kepada masyarakat.
"Ini kami lakukan karena kasus aktif harian COVID-19 di Kalbar semakin meningkat. Oleh karena itu, kami berupaya agar masyarakat tetap menggunakan masker untuk menjaga kesehatan," harapnya.
Baca Juga: Catat, Ini Daftar Call Center Konsultasi Virus Omicron di Banyuwangi
Sementara itu, Plt. Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Barat, dr. Erna Yulianti, mengingatkan agar masyarakat selalu disiplin protokol kesehatan.
"Kami mengingatkan kepada masyarakat agar tetap memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan pakai sabun, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas dalam praktik kehidupan sehari hari untuk melindungi diri dan keluarga," ucapnya.
dr. Erna juga menghimbau kepada masyarakat untuk segera melakukan vaksinasi ke Fasilitas Pelayanan Kesehatan (Fasyankes), seperti ke Puskesmas atau Fasyankes yang berkoordinasi dengan Dinas kesehatan kab/ kota.
"Serta mendapatkan vaksin booster guna memberikan proteksi di tengah meningkatnya penularan COVID-19 varian Omicron, " tegas dr. Erna.
Berita Terkait
-
Cuma Modal Susu Cair! Bikin Masker Ajaib Bersihkan Pori-Pori, Wajah Jadi Glowing Alami
-
Bye-Bye Kerutan! 4 Masker Kolagen Terbaik Bikin Wajah Glowing Awet Muda
-
Penjualan Karpet di Pasar Gembrong Merosot 50 Persen, Pedagang Jerit: saat Covid-19 Malah Mendingan!
-
Jadwal Buka Puasa Pontianak dan Sunah-Sunah Berbuka Puasa
-
Pasar Saham Indonesia Terjun Hebat, Lebih Parah dari IHSG Era Pandemi COVID-19?
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
DANA Kaget Spesial Hari Ini: Klaim Saldo Gratis Langsung Masuk Dompetmu!
-
Saldo DANA Gratis Masih Tersedia! Segera Klaim Melalui Dana Kaget Hari Ini
-
Raih Euromoney Private Banking Awards 2025, BRI Terapkan Strategi Investasi Adaptif
-
Ibu Tiri Divonis 20 Tahun Penjara Atas Kematian Nizam: Keluarga Kecewa!
-
Berdayakan Kaum Perempuan, Klasterkuhidupku BRI Tenun Ulos Ini Berjaya Sampai California