SuaraKalbar.id - Tiga kawanan perampok bersenjata api yang berusaha merampok di kapal TB Legasea I, di kawasan Sungai Kapuas, Rabu dini hari (11/5/2022) kini tengah diburu.
Kepolisian Daerah Kalimantan Barat (Polda Kalbar) dan tim gabungan yang tengah memburu pelaku telah menahan satu unit perahu yang diduga digunakan oleh ketiga perampok dalam melakukan aksi kejahatannya.
"Untuk sementara ini, kami menahan perahu tersebut, sementara untuk ketiga pelakunya masih dalam pengejaran," kata Kepala Bidang Humas Polda Kalbar, Kombes Pol Jansen Avitus Panjaitan di Pontianak, melansir Antara, Kamis (12/5).
Jansen kemudian berharap, kepada masyarakat yang mengetahui keberadaan tiga pelaku itu agar secepatnya melaporkan kepada pihak kepolisian terdekat.
Baca Juga: Aksi Bocah Ini Jadi Pemain Gendang sambil Disuapi Curi Perhatian Warganet
Dengan demikian, harapannya para pelaku bisa secepatnya ditangkap untuk diproses hukum sesuai ketentuan yang berlaku.
Sebelumnya, video kejadian percobaan perampokan terhadap kapal TB Legasea di Perairan Sungai Kapuas, daerah Wajok, Kabupaten Mempawah, Kalimantan Barat viral beredar luas di media sosial.
Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 04.00 wib pagi. Dalam video itu memperlihatkan 3 orang hendak menaiki kapal tersebut. Salah satu dari pelaku mengeluarkan senjata api nyari menembak Anak Buah Kapal (ABK).
"Ada 3 orang, dia menggunakan sampan," kata Kasat Polair Polres Mempawah, Iptu Andi Rahmat saat di hubungi suara.com, Rabu (11/05/2022).
Melihat hal tersebut para ABK kapal berusaha mengusir pelaku agar tak menaiki kapal. Salah satu ABK bernama M. Nur Iskandar berusia 22 tahun, nyaris terkena tembakan senjata api di bagian tangan kanan.
"Para ABK berusaha untuk mengusir pelaku dengan cara melempar menggunakan kayu, tetapi para pelaku ada yang melakukan penembakan dengan menggunakan senjata jenis airgun sebanyak tiga kali dan salah satunya mengenai lengan kanan korban, para ABK kemudian sambil berteriak yang membuat para pelaku mengurungkan niatnya," ungkap Kasat.
Berita Terkait
-
Viral Belanja Jutaan di PIM Pakai M-Banking Palsu, Cewek Hijab 'Pengedit Andal' Dicokok di Hotel OYO
-
Profil UD Sentoso Seal, Distributor Oli yang Tahan Ijazah dan Potong Gaji Karyawan Jika Salat Jumat
-
Jualan Bakso dengan Gerobak? Sorry, di Kalimantan Sudah Pakai Avanza!
-
Pasien Speak Up tentang Kelakuan Oknum Dokter Nambah Lagi, Kali ini Terjadi di Malang
-
Mengenal Pencipta Lagu 'Stecu Stecu', Kini Viral di TikTok Usai Dibawakan Faris Adam
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
Terkini
-
DANA Kaget Spesial Hari Ini: Klaim Saldo Gratis Langsung Masuk Dompetmu!
-
Saldo DANA Gratis Masih Tersedia! Segera Klaim Melalui Dana Kaget Hari Ini
-
Raih Euromoney Private Banking Awards 2025, BRI Terapkan Strategi Investasi Adaptif
-
Ibu Tiri Divonis 20 Tahun Penjara Atas Kematian Nizam: Keluarga Kecewa!
-
Berdayakan Kaum Perempuan, Klasterkuhidupku BRI Tenun Ulos Ini Berjaya Sampai California