SuaraKalbar.id - Baru-baru ini lewat akun sosial media Twitternya, seorang warga bernama Muafi membagikan cerita memalukannya saat ingin mengambil uang pada satu mesin ATM yang terletak di sebuah mini market(23/5).
Dalam cuitannya, Muafi membuat utas mengenai kronologi bagaimana kisah memalukannya tersebut dapat terjadi yang berawal dari dirinya yang menegur seorang perempuan yang berada di depan mesin ATM untuk hati-hati karena ada seorang ibu yang tampak mencurigakan tengah memperhatikan perempuan itu.
"gw baru meringatin mbak-mbak yg lagi ambil duit di ATM karna ada ibu-ibu yg clingak-clinguk ngeliatin mbaknya dari posisi gw motret dan mengarah ke ATM," cuit Muafi.
Ia juga memberi peringatan kepada perempuan itu untuk menekan nomor pin ATM dengan hati-hati, namun bukannya berterima kasih, perempuan tersebut malah memberikan jawaban menohok kepada Muafi yang membuatnya merasa malu.
"Gw dengan polosnya bilang ke mbaknya hati-hati kalo mencet-mencer pin ATM karena lagi ada yg ngeliatin di luar jendela
Mbak-mbaknya: itu mama saya mas!" Ketik Muafi menyambung cuitannya.
Mendengar pernyataan tersebut, Muafi mengaku sempat membeku dan tak mampu mengucapkan rasa maaf karena tak terpikirkan sebelumnya jika ibu yang ia curigai ternyata adalah ibu dari perempuan tersebut, bahkan dirinya juga sempat ditertawakan oleh warga lain yang tengah ikut mengantri ATM.
"Mbak-mbaknya mlengos berlalu begitu saja, dan ibu-ibu dan bapak-bapak yang antri di belakangnya nahan ketawa abis mbak-mbaknya bilang gitu ~," tambah Muafi.
Cuitan ini lantas menarik banyak perhatian netizen dengan mendapatkan 59 ribu tanda suka dan 12,9 ribu retweet.
Baca Juga: Banjir Parah di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang, Curhat Buruh Pabrik Viral
Banyak netizen yang merasa terhibur dengan cerita Muafi namun juga sekaligus kasian karena memikirkan bagaimana malu yang dirasakan olehnya.
"Gw juga sering berkelakuan kayak gini. Maaf mas ketawa dulu," ketik netizen.
"Wkwk malu ya bang tp gpp lucu," tulis netizen lainnya.
"kasian mas nya," ketik netizen dengan emoticon tertawa menangis.
Kontributor: Maria
Berita Terkait
-
Banjir Parah di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang, Curhat Buruh Pabrik Viral
-
Mesut Ozil Segera Tiba di Indonesia, Publik Beri Komentar Kocak: Bang, Jangan Mau Kalau Diajak Podcast Sama Deddy
-
Heboh Aksi Satpam Main Angkut Motor Ojol Bikin Geger, Warganet: Sejak Kapan Sekuriti Jadi Debt Collector
-
5 Fakta Viral Sopir Pajero vs Yaris di Tol, Tarik Kerah hingga Tampar Pengemudi
-
Pria Ini Jadikan Kipas Angin Sebagai Cosplay Makmum Istri Idaman, Warganet: Sholat Dibuat Mainan
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Bulog Kalbar Tingkatkan Penyerapan Gabah di 2026, Stok Beras Dipastikan Aman
-
75 Persen Masjid di Indonesia Bermasalah dengan Pengeras Suara
-
Sejumlah Lahan di Pontianak Diduga Dibakar, BPBD Temukan Ini
-
Peringatan BMKG: Waspada Potensi Karhutla Kalimantan Barat 26 Januari-1 Februari 2026
-
Dirut BRI Tekankan Prospek Fintech Pembayaran dan Penguatan Risiko Lending di WEF 2026