SuaraKalbar.id - Sosial media terkhususnya pada daerah Kalimantan Barat diramaikan dengan beredarnya video setelah terjadinya penembakan oleh anggota Brimob kepada seorang warga di perkebunan sawit PT Arrtu Estate Kemuning, Kabupaten Ketapang, Kalimantan Barat pada Sabtu (28/5/2022) siang.
Melansir dari video yang dihimpun SuaraKalbar.id, terdengar suara tembakan yang tak lama kemudian memperlihatkan seorang pria meringkuk di rerumputan tertembak saat warga sedang ricuh dengan petugas.
Beberapa petugas juga tampak menyeret seorang warga berbaju kuning yang berusaha melepaskan diri dari penangkapannya.
Tak lama kemudian, warga yang tertembak tersebut bangkit dan berusaha mengejar para petugas karena tak terima atas penembakan yang diterimanya.
Baca Juga: Penembakan AS: Suami Guru Korban Penembakan Meninggal Dunia Akibat Berduka
Perekam video yang diduga juga merupakan seorang warga terdengar berteriak pada petugas meminta kejelasan siapa pelaku yang menembak rekannya tersebut.
"Itu siapa nembak tuh? Kalian yang tembak ya? Woi bertanggung jawab kalian!" Seru perekam video sambil mengarahkan kamera ke para petugas.
Kericuhan kemudian berpindah tak jauh dari lokasi awal, sempat saling mendorong, warga dan para petugas kembali melanjutkan kericuhan dengan saling adu mulut dan berusaha mengamankan seorang warga lainnya.
Selain itu, para warga juga tampak mengancam para petugas karena telah menembak rekan mereka.
"Viralkan kalian. Tunggu kalian ya," ancam perekam video.
Baca Juga: Warga di Kebun Sawit Ketapang Diduga Ditembak Anggota Brimob, Ini Kata Polisi
Mengutip dari SuaraKalbar.id, Kabid Humas Polda Kalbar, Kombes Pol Jansen Avitus Panjaitan membenarkan kejadian tersebut.
Berita Terkait
-
Potret Kopda Basar Jalani Rekonstruksi Kasus Penembakan 3 Anggota Polri
-
Sidang Hasto Ricuh, Kubu PDIP Usir Massa Beratribut 'Save KPK': Cara Mereka bisa Mengadu Domba!
-
Tiga Korban Penembakan OPM Teridentifikasi, Jenazah Langsung Dikuburkan Gegara Kondisi Membusuk
-
Komnas HAM Turun Tangan Selidiki Dugaan Pelanggaran Berat di Kasus Penembakan 3 Polisi di Way Kanan
-
CEK FAKTA: Video Ricuh DPR untuk RUU Perampasan Aset Ternyata Hoaks
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
DANA Kaget Spesial Hari Ini: Klaim Saldo Gratis Langsung Masuk Dompetmu!
-
Saldo DANA Gratis Masih Tersedia! Segera Klaim Melalui Dana Kaget Hari Ini
-
Raih Euromoney Private Banking Awards 2025, BRI Terapkan Strategi Investasi Adaptif
-
Ibu Tiri Divonis 20 Tahun Penjara Atas Kematian Nizam: Keluarga Kecewa!
-
Berdayakan Kaum Perempuan, Klasterkuhidupku BRI Tenun Ulos Ini Berjaya Sampai California