SuaraKalbar.id - Jenazah Emmeril Kahn Mumtadz setibanya di tanah air nanti akan dikebumikan di pemakaman keluarga yang berada di Kecamatan Cimaung, Kabupaten Bandung.
Lahan keluarga besar Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil tersebut pun kini mulai dipersiapkan untuk proses pemakaman.
"Rencananya almarhum akan dimakamkan di pemakaman keluarga, itu di daerah Cimaung, Kabupaten Bandung," ungkap Kepala Biro Administrasi Pimpinan Provinsi Jawa Barat Wahyu Mijaya.di Bandung, Jumat
Adapun lahan keluarga itu lokasinya berada di Jalan Raya Pangalengan, sekitar lima kilometer dari Alun-Alun Banjaran. Lahan tersebut rencananya akan dibangun Islamic Center oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil sejak tahun 2019
Kini sejumlah petugas tengah membenahi dan menyiapkan sebagian area di lahan tersebut untuk dijadikan makam bagi putra pertama Ridwan Kamil yakni Emmeril.
Selain itu, sejumlah petugas juga kini tengah mempersiapkan akses di lokasi tersebut untuk mengantisipasi pelayat yang bakal hadir ke lokasi tersebut.
Sementara itu, Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo mengungkapkan pihaknya pun menyiapkan pengamanan untuk prosesi pemakaman Eril.
Kusworo menyampaikan, polisi akan berkoordinasi dengan aparat kewilayahan setempat untuk menyiapkan pengamanan di lokasi, hingga pengamanan di sepanjang jalur menuju lokasi.
"Kami siapkan pengamanan jalur, termasuk di lokasi. Sementara ini ada 90 personel, 40 di jalur dan 50 di lokasi," ujar Kusworo.
Adapun Ridwan Kamil bersama jenazah Eril dijadwalkan akan pulang ke Indonesia dari Swiss pada Sabtu (11/6) dan rencananya tiba pada Minggu (12/6). Namun hal tersebut masih bersifat menyesuaikan dengan kondisi serta perkembangan informasi. Antara
Berita Terkait
-
Pemakaman Eril Mulai Disiapkan, Kapolresta Bandung Kerahkan Personel Untuk Pengamanan Jalan
-
Ridwan Kamil Sebut Jasad Eril Masih Utuh karena Sungai Aare Sedingin Kulkas dan Minim Fauna
-
Jenazah Eril Tetap Utuh Meski 14 Hari di Sungai Aare, Ridwan Kamil Ungkap Hal Ini
-
8 Artis Berduka Atas Penemuan Jenazah Putra Ridwan Kamil, Dewi Gita Sekaligus Mewakili Gabungan Artis dan Seniman Sunda
-
Lahan Pemakaman Eril di Cimaung Bandung Mulai Disiapkan
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
7 Lipstik Matte Tahan Lama: Pilihan Terbaik untuk Semua Warna Kulit dan Aktivitas Seharian
-
5 Pilihan Lipstik Terbaik Agar Tampilan Lebih Muda dan Elegan
-
Kue Batang Burok dan Tari Timang Banjar Resmi Jadi Warisan Budaya
-
Status Tersangka Curi Listrik dan Penyalahgunaan Bahan Peledak WN China Liu Xiaodong Tetap
-
Kenapa Parkir di Trotoar Masih Marak? Dishub Pontianak Gelar Razia Gabungan