SuaraKalbar.id - Beberapa siswa di sebuah sekolah dasar baru-baru ini viral di sosial media usai video mereka saat menerima raport kelulusan sekolah.
Dalam video yang dibagikan oleh akun TikTok @ziapolumulo, terlihat beberapa siswa tampak menangis sesenggukan.
Berdasarkan informasi yang dibagikan oleh pemilik akun, para bocah tersebut ternyata dinyatakan tak lulus oleh para oknum guru yang membagikan hasil kelulusan mereka, hal itu sontak membuat mereka menangis.
Namun, tak benar terjadi, ternyata para oknum guru tersebut hanya melakukan prank/mengisengi mereka yang ternyata mereka lulus.
Diketahui pula salah satu siswa yang merupakan anak dari keluarga kurang mampu yang turut di prank tersebut sampai sujud syukur mengetahui bahwa dirinya ternyata berhasil lulus dari sekolah dasar itu.
"Jadi ceritanya ada siswaku yang di prank gak lulus. Oh iya dia berasal (mohon maaf) dari keluarga yang kurang mampu tapi dia rajin banget sekolahnya dibandingkan sama teman-temannya yang punya. Segala kekurangannya tidak menjadikan dia patah semangat untuk sekolah," tulis sang pemilik akun sambil memberi emoticon tertawa pada awal kalimat.
Video tersebut lantas viral dan banyak ditonton oleh publik bahkan tersebar di sosial media lain, lewat akun sosial media Twitter @askrlfess yang mengunggah ulang hal tersebut, terlihat banyak netizen yang mengecam aksi oknum guru dalam video karena dinilai dapat merusak mental siswa.
"Hal-hal kayak gini bisa menimbulkan rasa trauma, hidup dia udah susah Lo bayangin gimana hancurnya perasaan dia meski akhirnya ternyata cuma prank tapi kayak anjir banget ga ada otak sama adab ini guru. Keren banget becanda Lo begitu. Guru kok tol**," marah netizen.
"Tanpa disadari prank gitu bisa menghancurkan mentalnya secara mendadak," ujar netizen.
Baca Juga: Ria Ricis Masih Aktif Olahraga di Usia Kehamilan 32 Minggu, Bikin Netizen Ngilu!
"Yang ngeprank gurunya kah? Kalau iya sumpah tol** banget, seusia anak SD mentalnya gak sekuat orang dewasa sampai gede itu anak mentalnya bisa rusak," ketik netizen.
Kontributor: Maria
Berita Terkait
-
Ria Ricis Masih Aktif Olahraga di Usia Kehamilan 32 Minggu, Bikin Netizen Ngilu!
-
Viral Guru Ngaji Diduga Anggota Partai Lakukan Pelecehan Seksual ke Anak 14 Tahun, Isi Chat Bikin Mual
-
Kapan PPDB Jakarta 2022 Ditutup? Simak Jadwal Lengkapnya
-
Para Siswi Adu Mekanik Suara dengan Anjing yang Mengejar, Endingnya Begini
-
Di Saat Teman Lain Acara Perpisahan Ditemani Ibu, Siswa Ini Didampingi Ayah
Terpopuler
- Selamat Datang Elkan Baggott, Belum Kering Tangis Timnas Indonesia
- Pondok Pesantren Lirboyo Disorot Usai Kasus Trans 7, Ini Deretan Tokoh Jebolannya
- 3 Alasan Presiden Como Mirwan Suwarso Pantas Jadi Ketum PSSI yang Baru
- Apa Acara Trans7 yang Diduga Lecehkan Pesantren Lirboyo? Berujung Tagar Boikot di Medsos
- 17 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 Oktober 2025, Banjir 16.000 Gems dan Pemain Acak 106-110
Pilihan
-
Purbaya Mau Turunkan Tarif PPN, Tapi Dengan Syarat Ini
-
Isu HRD Ramai-ramai Blacklist Lulusan SMAN 1 Cimarga Imbas Kasus Viral Siswa Merokok
-
Sah! Garuda Indonesia Tunjuk eks Petinggi Singapore Airlines jadi Direktur Keuangan
-
Gaji Program Magang Nasional Dijamin Tak Telat, Langsung Dibayar dari APBN
-
Emas Terbang Tinggi! Harga Antam Tembus Rp 2.596.000, Cetak Rekor di Pegadaian
Terkini
-
Rezeki Nomplok! ShopeePay Bagi-Bagi Saldo Gratis Rp2,5 Juta, Buruan Sikat!
-
Babyface Live in Jakarta 2025, BRI Bagi-bagi Diskon Tiket 25%
-
BRI Diganjar Penghargaan IICD 2025 karena Tegakkan Prinsip Governance, Risk, and Compliance
-
Dukung Perekonomian Desa Sioban Kepulauan Mentawai, Sosok Ini Masuk Kelas AgenBRILink Juragan BRI
-
TPA Natabel Jannah, Persembahan Wakapolri untuk Generasi Qur'ani Pecinta Alquran