SuaraKalbar.id - Dua rumah dan satu gudang karet rusak di Jalan Adisucipto Gang Tiga Saudara Selasa (21/6/2022) pagi sekitar pukul 10.15 WIB mengalami kerusakaan akibat dihantam tongkang.
Adapun menurut Kapolsek Sungai Raya Kompol Charles Sitorus, kronologi kejadian bermula ketika Tongkang HP 240.No 999 akan melakukan perbaikan di dok kapal milik PT Yani Jaya Sukses dan pada saat akan ditarik tiba–tiba tali seling yang digunakan putus.
“Saat itu tali sling putus dan tongkang tersebut langsung meluncur kembali ke sungai dan menabrak tangga mandi serta rumah penduduk,” kata Kompol Charles.
Kapolsek mengatakan tidak ada korban luka maupun jiwa dalam musibah naas tersebut, sementara untuk kerugian materil belum dapat diperkirakan.
Baca Juga: Australia Pertimbangkan Ajukan Diri Jadi Tuan Rumah Piala Asia 2023
“Untuk kerugiaan sendiri belum dapat ditaksir, namun tidak ada korban jiwa dalam musibah itu,” tuturnya melansir suarakalbar.co.id-jaringan suara.com-.
Sementara itu Kepala Desa Arang Limbung Hendra Amri saat dikonfirmasi membenarkan kejadian yang menimpa warganya tersebut.
“Ada tiga warga yang terkena musibah lepasnya tali tongkang tersebut, kerusakan ada yang 50 sampai 70 persen,” katanya.
Hendra menjelaskan jika mediasi antara kedua belah pihak sudah di lakukan.
Dari hasil mediasi tersebut, pihak perusahaan sanggup memenuhi tuntutan dari pihak korban.
Baca Juga: Terjadi Lagi! Ponton Tabrak Rumah Warga Kubu Raya Hingga Dapur Rusak Parah
“Ada dua yang diminta oleh warga yakni ada yang meminta rumah sementara (kontrakan) dan pergantian rugi dari pihak perusahaan,” katanya.
Tidak hanya itu hendra melanjutkan jika pihaknya meminta ke pihak perusahaan untuk melakukan mediasi kedua untuk menentukan berapa total yang harus diganti pihak perusahaan, untuk kerugian tiga bangunan warga dirinya memperkirakan hingga ratusan juta Rupiah.
Berita Terkait
-
Tiga Klub Indonesia Terseret Sponsor Rumah Judi, Salah Satunya Berakhir Ngenes
-
Geger Kasus Judol, 5 Klub Sepak Bola Ini Justru Sukses Disponsori Rumah Judi
-
7 Potret Rumah Mewah Denny Cagur, Viral Diduga Pernah Promosikan Situs Judi Online
-
Kondisi Terkini Orangtua Haykal Kamil Usai Rumahnya Ambruk
-
Sarang Rayap Jadi Biang Kerok, Rumah Orangtua Haykal Kamil Roboh
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Jordi Onsu Terang-terangan Ngaku Temukan Ketenangan dalam Islam
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
Pilihan
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
Terkini
-
Dramatis! Lansia Hilang 3 Hari di Desa Pak Utan Bengkayang, Korban Ditemukan dalam Kondisi Lemas
-
Gempa Magnitudo 2,5 Guncang Kendawangan, Kabupaten Ketapang
-
Polda Kalbar Gerebek Kampung Beting, Ungkap Sarang Judi Online dan Pengguna Narkoba
-
BRI Fellowship Journalism 2025 Diapresiasi Dewan Pers
-
Kalbar Terima Hibah Rp1 Triliun dari Green Climate Fund untuk Pelestarian Hutan