SuaraKalbar.id - Kepala Penerangan Kodam (Kapendam) IV/Diponegoro Letkol Bambang Hermanto mengatakan R (34), motif penembakan istri anggota TNI yang dilakukan oleh orang tak dikenal di depan rumahnya di Jalan Cemara III, Banyumanik, Kota Semarang, Senin diduga merupakan aksi pembegalan.
Sementara itu dirinya mengungkapkan, saat ini korban dalam kondisi sadar dan masih dirawat di rumah sakit.
"Telah terjadi penembakan terhadap istri salah seorang anggota Kodam IV/Diponegoro. Kondisi yang bersangkutan dalam keadaan sadar," kata Bambang.
Menurut dia, perkara ini telah ditangani kepolisian yang bekerja sama dengan Pomdam IV/Diponegoro.
Baca Juga: Pesawat Latih Golden Eagle Lanud Iswahjudi Diduga Jatuh di Blora, Nasib Pilot Belum Diketahui
Meski demikian, Kapendam tidak menjelaskan secara detil identitas anggota TNI maupun istrinya yang menjadi korban tersebut.
Sebelumnya, seorang perempuan berinisial R (34), istri seorang anggota TNI, ditembak orang tak dikenal di depan rumahnya Jalan Cemara III, Banyumanik, Kota Semarang, Senin (18/7).
Kapolrestabes Semarang Kombes Pol.Irwan Anwar ditemui usai olah tempat kejadian perkara (TKP) mengatakan korban mengalami luka di bagian perut akibat tembakan tersebut.
"Dua tembakan, satu di antaranya bersarang di perut korban," katanya.
Dari pemeriksaan saksi-saksi, peristiwa nahas itu terjadi saat korban pulang ke rumah usai menjemput anaknya pulang sekolah.
Baca Juga: Pesawat Latih Tempur T-50i Golden Eagle Jatuh di Blora, TIm TNI AU Lakukan Pengamanan di TKP
Menurut dia, pelaku diduga sudah mengikuti korban hingga sampai ke rumah.
Ia menjelaskan korban ditembak saat baru turun dari sepeda motor.
Dari hasil olah TKP, lanjut dia, korban diduga dibuntuti oleh pelaku yang kemungkinan jumlahnya lebih dari dua orang yang berboncengan dengan menggunakan dua sepeda motor. (Antara)
Berita Terkait
-
Tragedi Berdarah di Polres Solok Selatan: Motif Penembakan Kasat Reskrim karena Tak Senang Tambang Ilegal Ditindak?
-
Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Tewas Ditembak Kabag Ops, Habiburokhman: Saya Duga Pembunuhan Berencana
-
Tragis! Warga Sekayu Ditembak Mati saat Bayar Listrik, Pelaku Diburu Polisi
-
Selain Marselino Ferdinan, Ini 3 Selebrasi Ikonik Pemain Indonesia: Gaya Suster Ngesot
-
PDIP Ancam Lapor MK Jika TNI, Polri dan Pejabat Negara Tak Netral Pada Pilkada Banten 2024
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Kasus Korupsi BP2TD Mempawah Terus Berjalan, Polda Kalbar Pastikan Tidak Mandek
-
2 Kios di Sungai Kakap Terbakar, Diduga Akibat Korsleting Listrik
-
Ibu di Sambas Diduga Membunuh Bayi Baru Lahir, Kasus Terbongkar di Puskesmas
-
Bocah 6 Tahun Ditemukan Tewas di Parit Kubu Raya, Diduga Tenggelam Karena Tidak Bisa Berenang
-
Jual Pacar via MiChat, Pria di Singkawang Ditangkap Polisi