SuaraKalbar.id - Peristiwa dugaan pelecehan seksual yang dialami karyawati PT Kawan Lama Group pada Juli 2022 lalu mendapatkan perhatian dari Hotman Paris Hutapea.
Melalui akun instagramnya, Hotman Paris menyatakan siap untuk memberikan pendampingan hukum.
"Hotman siap bantu legal action kalau mau," kata Hotman melalui unggahan instagram @hotmanparisofficial, Senin.
Menyambut tawaran tersebut, karyawati PT Kawan Lama Group berinisial RF itu menerima tawaran Hotman Paris menjadi tim pembela hukum untuk menangani dugaan kasus pelecehan seksual tersebut.
"Kalau Bang Hotman lihat video ini saya menerima tawaran bang Hotman berikan," kata suami RF, RP saat ditemui di Mapolres Metro Jakarta Barat, Senin.
Setelah unggahan itu, RP mengaku sudah mencoba menghubungi Hotman Paris secara langsung.
"Karena secara paralel kami juga sudah menghubungi beliau. Namun belum mendapatkan jawaban," kata RP.
Sebelumnya, peristiwa dugaan pelecehan seksual itu terjadi saat RF selaku karyawan di PT Kawan Lama Group diminta sebagai model untuk foto produk perusahaan.
Saat selesai mengganti pakaian untuk sesi foto, salah satu bagian tubuh RF tampak terbuka karena baju yang kurang tertutup.
Baca Juga: Hotman Paris Unggah DJ Alan Walker Saat Main di Bali
Bagian tubuh itulah yang difoto oleh salah satu orang yang diduga karyawan PT Kawan Lama. Foto tersebut pun disebar ke grup WhatsApp yang berisi pegawai PT Kawan Lama.
Dalam grup pesan singkat tersebut, beberapa orang di dalamnya memberikan pernyataan yang diduga melecehkan korban.
Percakapan grup tersebut pun sempat difoto oleh suami korban dan diunggah di akun Twitternya @jerengkah pada Minggu (14/8).
Terkait tindakan yang dialami istrinya tersebut, RP menuntut kepada perusahaan agar memecat dua karyawan SB dan DC yang diduga melakukan pelecehan di dalam grup WhatsApp.
Selain itu, RP juga meminta perusahaan mengizinkan istrinya untuk keluar dari pekerjaan tanpa melewati masa satu bulan sebelum pemecatan atau "one month notice".
"Permohonan saya yang sudah diproses hari ini yakni meminta agar istri saya dirilis surat resignnya tanpa menunggu one month notice gitu," kata RP.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Skandal Patwal: Wanita Ini Gunakan Pengawalan Polisi Hanya untuk Janji Nail Art?
-
Karyawati di Cilandak Bobol Kantor Gegara Bos Nunggak Gaji, Terungkap Gegara Ibu Kos Endus Bau Busuk
-
SMK Waskito Bentuk Tim Fakta Usut Kasus Pelecehan Siswa, Jaksa Angkat Topi: Jangan Takut Itu Benar
-
Bikin Geram, Diduga Aspri Hotman Paris Pamer Dikawal Patwal Karena Terlambat Nail Art
-
Buntut Kasus P Diddy, Justin Bieber Bantah Sempat Jadi Korban
Tag
Terpopuler
- Cerita Pemain Keturunan Indonesia Tristan Gooijer Tiba di Bali: Saya Gak Ngapa-ngapain
- Review dan Harga Skincare GEUT Milik Dokter Tompi: Sunscreen, Moisturizer, dan Serum
- 5 Motor Matic Bekas Murah: Tampang ala Vespa, Harga Mulai Rp3 Jutaan
- Harley-Davidson Siapkan Motor yang Lebih Murah dari Nmax
- Simon Tahamata Dihujat Pendukung RMS: Ia Berpaling Demi Uang!
Pilihan
-
Shayne Pattynama Tulis Prediksi Skor Timnas Lawan China di Sandal
-
7 Rekomendasi HP Kamera 108 MP Terbaik 2025: Layar AMOLED, Harga Rp2 Jutaan
-
Manchester United Hancur Lebur: Gagal Total, Kehabisan Uang, Pemain Buangan Bersinar
-
Srikandi di Bali Melesat Menuju Generasi Next Level Dengan IM3 Platinum
-
30 Juta Euro yang Bikin MU Nyesel! Scott McTominay Kini Legenda Napoli
Terkini
-
Gereja IFLC di Sungai Raya Terbakar, 5 Unit Damkar Dikerahkan
-
Warga Pontianak Rela Antre di Pasar Murah, Ini Daftar 3 Kecamatan yang Bakal dapat Giliran Besok!
-
Industri Ekspor Jawa Barat Tertekan, Pelaku Usaha Desak Solusi Konkret Hadapi Gempuran Tarif AS
-
10 Kampus Favorit di Kalimantan Barat, Ternyata Tak Cuma Ada di Pontianak!
-
Harga Emas Meroket! Ada yang Melonjak Hingga Rp1,9 Juta per Gram, Ini Daftar Lengkapnya