SuaraKalbar.id - Tim nasional U-17 Malaysia akan menghadapi Indonesia di Grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor pada Minggu (9/10/2022).
Dalam pertandingan tersebut, Stadion Pakansari diprediksi akan dipenuhi oleh pendukung setia Timnas Indonesia.
Pelatih timnas U-17 Malaysia Osmera bin Omaro menilai Indonesia diuntungkan dengan keberadaan pendukung di stadion. Pihaknya pun mengaku akan berupaya agar pemain tidak terlalu tertekan.
"Kami berupaya agar pemain tidak terlalu tertekan. Kami menargetkan tampil bagus sampai pertandingan terakhir," tutur Osmera dalam konferensi pers di kawasan Sentul, Bogor, Jumat (30/9).
Baca Juga: Resmi, Penerbangan Internasional Padang-Kuala Lumpur Lepas Landas
Selain itu, dirinya menilai Indonesia memiliki pemain-pemain yang berkualitas bagus terutama di sayap dan bek tengah.
Sementara itu, pemain Malaysia Afiq Danish mengaku justru akan bersemangat dalam pertandingan yang kemungkinan akan ditonton puluhan ribu orang tersebut.
"Pertandingan Malaysia melawan Indonesia memang panas. Apalagi mungkin ada puluhan ribu penonton ke stadion. Namun, itu justru akan membakar semangat untuk bermain bagus," ujarnya.
Afiq yakin dia dan rekan-rekannya mampu memberikan perlawanan sengit kepada tuan rumah saat bertemu kelak.
Gelandang Malaysia berusia 16 tahun itu melanjutkan, sudah menyiapkan diri dengan baik untuk Kualifikasi Piala Asia U-17 2023.
Baca Juga: Daftar Pamali di Indonesia, Ada yang Bisa Sebabkan Kematian
"Kami melakukan beberapa pertandingan uji coba internasional dan sempat menghadapi timnas U-19 Malaysia serta dua tim lokal di Malaysia," tutur Afiq.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
5 Tahun Innovillage : Dari Mahasiswa Jadi Inovator Sosial Muda untuk Indonesia Berkelanjutan
-
Bertemu Presiden FIFA di Vatikan, Jokowi Curhat Kondisi Sepak Bola Indonesia
-
Selamat Datang 3 Pemain Keturunan Calon Naturalisasi Timnas Indonesia Jelang Lawan China dan Jepang
-
Garuda Indonesia Tak Kuat Bayar Biaya Perawatan Pesawat, Erick Thohir Mau Panggil Wamildan Tsani
-
Dahnil Anzar Ungkap Desain Kampung Jemaah Haji Indonesia di Mekkah, Begini Bentuknya
Terpopuler
- Ungkap Alasan Dukung Pemakzulan Gibran, Eks KSAL: Dia Enggak Masuk, Saya Ingin yang Terbaik!
- Mutasi Anak Try Sutrisno Batal Usai Dikaitkan Isu Pemakzulan, Purnawirawan Minta Panglima TNI Cermat
- 5 Rekomendasi Motor Bekas Murah Rp3 Jutaan untuk Pekerja Keras: Pilih yang Irit atau yang Ngebut?
- Selamat Tinggal Ole Romeny dan Marselino Ferdinan, Bos Oxford Kasih Isyarat
- Pemain Asing PSM Makassar: Sepak Bola Indonesia Hanya Cocok untuk Cari Uang, Bukan Main Serius
Pilihan
-
Sejarah Baru! Penjualan Mobil Listrik Kalahkan Mobil Hybrid di Kuartal I 2025
-
Bertemu Presiden FIFA di Vatikan, Jokowi Curhat Kondisi Sepak Bola Indonesia
-
Garuda Indonesia Tak Kuat Bayar Biaya Perawatan Pesawat, Erick Thohir Mau Panggil Wamildan Tsani
-
Persib Bandung Terancam Gagal Juara BRI Liga 1 2024/2025 Gara-gara Persebaya, Begini Hitungannya
-
Jual Data Demi Uang: Warga Bekasi Antre Pindai Retina di Worldcoin
Terkini
-
BRI Ungkap Strategi Jitu Hadapi Ekonomi Global: Fokus CASA dan Digitalisasi
-
Jangan Lewatkan! Klaim Dana Kaget Hari Ini dan Dapatkan Saldo DANA Gratis dari Link Resmi Ini
-
Peran BRI Dalam IPPA Fest 2025: Binaan Berkarya, Inklusi Finansial Terbuka Luas
-
Mandiri Sahabatku: Bukti Nyata Bank Mandiri Peduli Nasib Pekerja Migran
-
Persyaratan dan Panduan Lengkap Urus STNK, Balik Nama, Mutasi Kendaraan di Pontianak