SuaraKalbar.id - PT Pos Indonesia (Persero), menghadirkan layanan jasa pindah rumah dengan jangkauan layanan hingga ke seluruh Indonesia.
Pos Indonesia memberikan layanan jasa pindah rumah itu tidak hanya untuk individu atau masyarakat, tetapi juga bisa untuk korporasi.
"Layanan pindah rumah ini solution base, jadi nanti hitungannya kontainer, tidak ada kilogram karena ukurannya besar. Harga paling rendah Rp5 juta sudah bisa karena beserta packing dan penataan kembali di rumah baru," kata Direktur Bisnis Kurir dan Logistik Pos Indonesia Siti Choiriana, dalam keterangan di Jakarta, Senin (31/10/2022).
Choirina mengatakan, layanan itu diberikan secara optimal karena kurir tidak hanya mengemas barang dan mengantarkannya ke rumah baru, tetapi juga membantu para pemilik rumah untuk menata ulang barang-barang serta perabot secara rapi di rumah baru mereka.
Baca Juga: Sering Digerebek, Nikita Mirzani Berencana Pindah Rumah
"Kami bantu kemas mulai dari meja, kursi, hingga lemari semuanya masuk ke dalam kontainer. Bahkan barang pecah belah juga kami kemas dengan baik. Ketika sampai di tempat tujuan, kami bantu membuka lagi, jadi konsepnya unboxing kembali, dibantu tata lagi," ujarnya.
Menurut Choirina, konsumen yang menggunakan jasa pindah rumah Pos Indonesia tidak perlu khawatir saat melakukan perpindahan karena mereka tidak akan lelah mengangkut barang atau pusing menata ulang perabot di rumah baru.
Perseroan menghadirkan layanan, kata Choirina, untuk memudahkan orang-orang dalam melakukan perpindahan karena selama ini setiap perpindahan terkadang menimbulkan dilema, yaitu menjual barang atau perabot di rumah lama secara cepat dengan harga murah alias banting harga, lalu membeli lagi barang dan perabot baru untuk mengisi rumah baru dengan harga mahal.
Selain itu, layanan jasa pindah rumah yang ditawarkan tersebut bisa membuat pengeluaran masyarakat yang melakukan perpindahan menjadi lebih hemat.
Apabila calon konsumen hendak mendapatkan layanan jasa pindah rumah tersebut bisa menghubungi langsung account manager (AM) Pos Indonesia maupun nomer akses 1500161 sebagai nomor layanan contact center untuk memperoleh informasi produk layanan. Antara
Baca Juga: Jelang Penyaluran BLT BBM Tahap II, PT Pos Indonesia Siapkan Strategi Khusus
Berita Terkait
-
Diikuti Ribuan Pelari, Pos Indonesia Berharap Pengguna Aplikasi Pospay Meningkat
-
Sopir Truk Tabrak 16 Kendaraan di Tangerang, Positif Narkoba
-
Positif Narkoba, Begini Pengakuan Sopir Truk Kontainer Maut Tangerang: Saya Dijebak Bang
-
Polisi Pastikan Tak Ada Korban Jiwa, Begini Detik-detik Truk Kontainer Tabrak 16 Kendaraan di Tangerang
-
Drama Pengejaran Truk Kontainer di Tangerang: 3 Pengendara Luka, Sopir Babak Belur
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Kasus Korupsi BP2TD Mempawah Terus Berjalan, Polda Kalbar Pastikan Tidak Mandek
-
2 Kios di Sungai Kakap Terbakar, Diduga Akibat Korsleting Listrik
-
Ibu di Sambas Diduga Membunuh Bayi Baru Lahir, Kasus Terbongkar di Puskesmas
-
Bocah 6 Tahun Ditemukan Tewas di Parit Kubu Raya, Diduga Tenggelam Karena Tidak Bisa Berenang
-
Jual Pacar via MiChat, Pria di Singkawang Ditangkap Polisi