SuaraKalbar.id - Sebanyak 135 orang dinyatakan meninggal dunia dalam insiden jembatan ambruk di India saat operasi pencarian memasuki hari ketiga, meski hampir semua yang diyakini hilang kini telah ditemukan.
"Satu orang yang terluka dalam insiden tersebut dan dirawat di rumah sakit meninggal akibat luka yang dideritanya, sehingga menambah korban tewas menjadi 135," kata pejabat senior setempat GT Pandya kepada Reuters.
Jembatan era kolonial di atas Sungai Machchhu di Morbi penuh sesak dengan pengunjung yang menikmati perayaan liburan pada Minggu (1/11/2022) malam. Akibatnya, jembatan itu ambruk dan para pengunjung jatuh ke sungai setinggi 10 meter.
Saat ambruk, sekitar 200 orang diyakini sedang berada di jembatan, yang membentang sejauh 233 meter dengan lebar 1,25 meter itu.
"Operasi pencarian kembali dimulai hari ini. Kami yakin saat ini satu orang hilang."
Militer, Angkatan Laut dan Badan Penanggulangan Bencana India terus melakukan pencarian ketika warga setempat berkumpul di pinggiran sungai dekat lokasi insiden.
Jembatan tersebut awalnya dibangun pada 1877 dan ditutup selama enam bulan untuk dilakukan perbaikan sampai pekan lalu.
Pada Senin Kepolisian India mengamankan sembilan orang, termasuk petugas tiket dan kontraktor, selagi menyelidiki insiden tersebut. (Antara/Reuters)
Baca Juga: Jembatan Gujarat India, Peninggalan Penjajah Berujung Tragedi Kematian Bersejarah
Berita Terkait
-
Jembatan Gujarat India, Peninggalan Penjajah Berujung Tragedi Kematian Bersejarah
-
140 Orang Tewas dalam Tragedi Robohnya Jembatan Gantung di Gujarat India
-
134 Orang Tewas Akibat Ambruknya Jembatan Gantung di India, Korban Anak-anak dan Wanita
-
Bocah Yang Hanyut di Sungai Ciliwung Meninggal Dunia, Ditemukan Tersangkut di Bawah Jembatan Kesatuan
-
132 Orang Tewas Setelah Jembatan Bersejarah di India Ambruk
Terpopuler
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
Terkini
-
Apa Saja Alat Musik Tradisional Kalimantan Barat? Warisan Budaya yang Sarat Makna
-
Apa Saja Tarian Tradisional Kalimantan Barat? Berikut Rinciannya
-
4 Pilihan Makeup Wudhu Friendly untuk Wanita Muslim Aktif, Halal dan Tahan Lama
-
Pilihan Sunscreen Wudhu Friendly Murah Terbaik untuk Cegah Penuaan Dini
-
Realisasi Anggaran 2025 Hanya 81,59 Persen, Sekda Sintang Kecewa