SuaraKalbar.id - Anggota DPRD Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat (Kalbar), tewas akibat kecelakaan maut yang menimpanya di Sarawak, Malaysia pada Sabtu (15/4/2023).
Kejadian itu, dibenarkan oleh Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) Kuching, Raden Sigit Witjaksono.
"Memang benar hari ini Sabtu (15/3) kami telah mendapat laporan seorang laki-laki WNI atas nama Arkardius Mungpin mengalami kecelakaan dan meninggal di tempat," kata Konjen RI Kuching, Sigit saat di hubungi Antara Kalbar, Sabtu.
Sigit mengatakan, korban merupakan anggota DPRD dari Fraksi Partai Golkar yang beralamat di Desa Kuala Buayan, Kecamatan Meliau, Kabupaten Sanggau.
"Dari informasi yang kami dapat korban pada tanggal 14 April 2023, datang ke Kuching untuk tujuan berobat rutin di rumah sakit swasta Timberland Medical Centre, Kuching, Sarawak," kata Sigit.
Namun pada tanggal 15 April 2023, sebelum kejadian korban hendak mencari sarapan di warung makan yang berdekatan dengan penginapannya.
"Korban kemudian tiba-tiba menyeberang jalan dan tertabrak kendaraan yang melaju di jalan raya yang mengakibatkan mendiang meninggal dunia ditempat kejadian," terang Sigit.
Berdasarkan surat terlampir, kata Sigit, jenazah korban dibawa ke Rumah Sakit Umum Sarawak oleh kepolisian lalu lintas Kuching, Sarawak dan akan dilakukan otopsi sesuai persetujuan keluarga korban di Indonesia.
"Untuk membantu proses selanjutnya, KJRI Kuching akan menghadiri proses otopsi jenazah dan akan membantu mengeluarkan surat untuk proses pemulangan jenazah, setelah otopsi dan surat serta dokumen untuk proses pemulangan jenazah dilengkapi," terang Sigit.
Baca Juga: Tepati Janji kepada Ibu, Michelle Yeoh Bawa Pulang Piala Oscar ke Malaysia
Sigit juga mengatakan,nantinya jenazah segera akan dipulangkan ke alamatnya di Sanggau, Kalbar melalui perbatasan darat Tebedu-PLBN Entikong.
Berita Terkait
-
Cek Fakta: Ahmad Dhani Meninggal Dunia Usai Alami Kecelakaan Maut Tadi Siang
-
Innalillahi! Terjadi Lagi Kecelakaan Maut di Tol Boyolali, 3 Orang Tewas
-
Diprediksi Bakal Tenggelam Jika Gabung Koalisi Besar, Begini Reaksi Partai Golkar
-
Plot Twist: Indonesia Ngarep Tuan Rumah, Malaysia Berpotensi Lolos ke Piala Dunia U-17 dengan Sah
-
Delapan Korban Tewas Kecelakaan Maut di Tol Boyolali Teridentifikasi
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Bulog Kalbar Tingkatkan Penyerapan Gabah di 2026, Stok Beras Dipastikan Aman
-
75 Persen Masjid di Indonesia Bermasalah dengan Pengeras Suara
-
Sejumlah Lahan di Pontianak Diduga Dibakar, BPBD Temukan Ini
-
Peringatan BMKG: Waspada Potensi Karhutla Kalimantan Barat 26 Januari-1 Februari 2026
-
Dirut BRI Tekankan Prospek Fintech Pembayaran dan Penguatan Risiko Lending di WEF 2026