Fabiola Febrinastri | Iman Firmansyah
Sabtu, 29 Juli 2023 | 11:29 WIB
Brand asal Amerika Serikat, Hush Puppies membuka gerai terbarunya di kawasan elite, alternatif Cibubur. (Suara.com/Risna Halidi)

SuaraKalbar.id - Kaos polo seringkali digunakan oleh sebagian orang untuk aktivitas sehari-hari. Kaos polo pria Hush Puppies memiliki kualitas yang bagus untuk digunakan, sangat nyaman dan tentunya bahannya bagus.

Tetapi, tahukah Anda bagaimana cara merawat kaos polo agar tidak cepat rusak? Bagi Anda yang masih bingung bagaimana cara merawatnya, kali ini akan dibahas bagaimana cara merawat kaos polo. Yuk, langsung simak penjelasannya berikut ini.

Cara Merawat Kaos Polo
Kaos polo memang terlihat sangat bagus untuk tampilan yang kasual. Namun, seringkali jika perawatannya tidak tepat, kaos akan mudah rusak dan warnanya pudar. Maka dari itu, Anda perlu mengetahui bagaimana cara merawat kaos polo agar tidak mudah cepat rusak atau warnanya pudar.

Di bawah ini merupakan beberapa hal yang harus Anda perhatikan dalam merawat kaos polo.

Baca Juga: Fans Berat! Jauh-jauh ke Korea Selatan, Kaesang Tetap Pakai Kaos Prabowo

1.   Proses Pencucian
Saat mencuci kaos polo, usahakan untuk tidak merendam baju terlalu lama dalam air dan sabun deterjen. Hal ini dilakukan supaya apabila bagian yang disablon pada kaos polo, tidak cepat rusak atau mengelupas.

Selain itu, hindari menggunakan sabun deterjen yang memiliki kandungan pemutih. Hal ini dilakukan agar tekstur kain tidak mudah tipis dan kasar, selain itu juga mencegah warna kaos menjadi pudar atau berubah.

Ketika mencuci kaos polo, sebaiknya dipisahkan dengan pakaian berbahan lainnya dan tidak mencucinya dengan menggunakan mesin cuci. Apabila mencuci dengan mesin cuci, dikhawatirkan kaos polo akan lebih mudah melar dan rusak.

Sebaiknya, kaos dicuci cukup mengucek ringan dengan tangan dan tidak menyikatnya terlalu kasar. Jika menyikat kaos polo terlalu kasar, dikhawatirkan akan merusak serat kain.

2.   Proses Menjemur
Cara merawat kaos polo selanjutnya yaitu dari proses menjemurnya. Setelah proses pencucian selesai, sebaiknya kaos polo dijemur dengan posisi terbalik, yaitu bagian dalamnya menghadap ke luar, dan sebaliknya. Hal ini dilakukan supaya warna pada kaos tidak memudar.

Baca Juga: 7 Manfaat Tidur dengan Menggunakan Kaos Kaki yang Jarang Kamu Ketahui

Tidak hanya itu, hindari juga menggantung kaos polo dengan menggunakan hanger. Biasanya kaos yang sifatnya stretchy, akan semakin mudah melar apabila digantung dengan hanger setelah dicuci. Belum lagi beban dengan berat air yang terkandung di bajunya.

Load More