SuaraKalbar.id - Penyanyi Indonesia yang berkarier di Korea Selatan, Dita Karang, menarik perhatian usai terlihat menggunakan kain tenun ikat Sintang saat menghadiri resepsi diplomatik dalam rangka 50 tahun terjalinnya hubungan bilateral antara Indonesia dan Korea.
Acara terebut diketahui digelar di Hotel Lotte Seoul pada Kamis (31/08) lalu.
Dalam unggahan yang dibagikan pada akun Instagram @dita.karang_new, Dita terlihat menawan dengan menggunakan bawahan dari lilitan kain tenun ikat Sintang yang dipadukan dengan kebaya berwarna merah.
Tak hanya itu, melengkapi penampilannya bahkan Dita turut menambahkan aksen kain tenun ikat Sintang dibahunya yang ia biarkan menjuntai jatuh.
"Suatu kehormatan untuk menghadiri Resepsi Diplomatik Korea-Indonesia malam ini," tulis keterangan dalam akun tersebut.
Bahkan dalam potret unggahan dalam akun lainnya, kain tenun ikat Sintang tampak menjadi tema pakaian dalam acara tersebut karena tak sedikit jajaran pejabat Indonesia dan Korea menggenakan kain tersebut tak terkecuali Duta Besar Indonesia untuk Korea Selatan, Gandi Sulistiyanto.
Kain tenun ikat Sintang merupakan jenis kain tenun ikat yang hasilkan oleh masyarakat suku Dayak dari Kalimantan Barat. Tepatnya, berasal dari dua daerah kecil dikabupaten Sintang, yakni Ensaid panjang dan Bukit kelam.
Kain ini dikenal mempunyai kekhasan dalam motif, kehalusan, dan cara pembuatan yang tetap mempertahankan teknik tradisional sehingga tak heran jika kerajinan tenun yang berasal dari daerah suku Dayak ini juga telah dikenal di beberapa negara besar seperti Amerika Serikat, Belanda, Jerman, Italia serta beberapa negara Eropa lainnya.
Kontributor : Maria
Baca Juga: Ash-B Beri Tandatangan di Area Dada dan Bokong Fans, Begini Respons Knetz
Berita Terkait
-
Ash-B Beri Tandatangan di Area Dada dan Bokong Fans, Begini Respons Knetz
-
Sinopsis Drama Korea A Time Called You, Ketika Jeon Yeo Been Mencari Cinta di Masa Lalu
-
Ngaku Jadi Fans SEVENTEEN, Jung Yoo Mi: Saya Tahu Nama Tiga Belas Anggota
-
Sinopsis Drama Arthdal Chronicles Season 2: Pertarungan Besar Antar Kerajaan
-
Beredar Rumor Yoo Ah In Pergi ke Klub di Gangnam, Agensi: Tidak Masuk Akal!
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Bulog Kalbar Tingkatkan Penyerapan Gabah di 2026, Stok Beras Dipastikan Aman
-
75 Persen Masjid di Indonesia Bermasalah dengan Pengeras Suara
-
Sejumlah Lahan di Pontianak Diduga Dibakar, BPBD Temukan Ini
-
Peringatan BMKG: Waspada Potensi Karhutla Kalimantan Barat 26 Januari-1 Februari 2026
-
Dirut BRI Tekankan Prospek Fintech Pembayaran dan Penguatan Risiko Lending di WEF 2026