SuaraKalbar.id - Seorang mahasiswa Universitas Panca Bhakti Pontianak dikabarkan meninggal dunia usai tenggelam di objek wisata Riam Parangek, Dusun Segonde, Desa Pisak, Kecamatan Tujuh Belas, Bengkayang, Kalimantan Barat pada Sabtu (30/09/23).
Korban bernama Ariyadi Jakaria (22), diketahuu merupakan mahasiswa yang berasal dari Batang Tarang.
Menurut unggahan yang dibagikan oleh akun Instagram @detik.kalbar, kejadian nahas tersebut bermula dari Ariyadi yang ke air pada pukul 10.30 WIB.
Usai melompat, korban tak kunjung timbul hingga akhirnya membuat sejumlah rekannya panik.
Baca Juga: Viral Video Satu Keluarga Kompak Curi Buah di Pangkep, Libatkan Anak Kecil
"Kronologi kejadian saat korban loncat di air, namun seketika tak kunjung timbul. Hal ini seketika membuat kawan kawannya dan orang sekitar panik. Kemudian dilakukan pencarian," tulis keterangan dalam unggahan tersebut.
Kurang lebih melakukan pencarian hingga 5 jam dengan kondisi cuaca hujan deras, korban akhirnya berhasil ditemukan.
"Setelah dilakukan pencarian selamat kurang lebih 5 jam, akhirnya korban ditemukan tak jauh dari lokasi," tambah keterangan dalam unggahan tersebut.
Dalam unggahan yang dibagikan, terlihat tim SAR berhasil menemukan korban dan kemudian membawanya kedaratan dalam keadaan telah terbujur kaku dan meninggal dunia.
Korban sendiri diketahui datang ke objek wisata tersebut bersama rekannya yang merukan anggota Temu Wicara Kenal Medan (TWKM).
Baca Juga: Viral Korban Begal Payudara Menangis hingga Pingsan di Depok, Polisi Buru Pelaku
TWKM merupakan salah satu kegiatan mahasiswa pencinta alam tingkat perguruan tinggi Se-Indonesia yang menjembatani arus informasi antar mahasiswa pencinta alam sekaligus ajang silahturahmi.
Berita Terkait
-
Satpam Bekuk Pria Nyamar Jadi Perempuan di Masjid NTB: Ngaku Dapat Bisikan Gaib
-
Viral Belanja Jutaan di PIM Pakai M-Banking Palsu, Cewek Hijab 'Pengedit Andal' Dicokok di Hotel OYO
-
Profil UD Sentoso Seal, Distributor Oli yang Tahan Ijazah dan Potong Gaji Karyawan Jika Salat Jumat
-
Jualan Bakso dengan Gerobak? Sorry, di Kalimantan Sudah Pakai Avanza!
-
Pasien Speak Up tentang Kelakuan Oknum Dokter Nambah Lagi, Kali ini Terjadi di Malang
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
DANA Kaget Spesial Hari Ini: Klaim Saldo Gratis Langsung Masuk Dompetmu!
-
Saldo DANA Gratis Masih Tersedia! Segera Klaim Melalui Dana Kaget Hari Ini
-
Raih Euromoney Private Banking Awards 2025, BRI Terapkan Strategi Investasi Adaptif
-
Ibu Tiri Divonis 20 Tahun Penjara Atas Kematian Nizam: Keluarga Kecewa!
-
Berdayakan Kaum Perempuan, Klasterkuhidupku BRI Tenun Ulos Ini Berjaya Sampai California