SuaraKalbar.id - Akun media sosial Timnas Indonesia jadi sasaran hujatan warganet baru-baru ini. Penyebabnya, akun tersebut menggunggah konten tentang bagaimana tipe cewek idaman bek Timnas Indonesia U-17, Welber Jardim.
Konten tersebut sempat diunggah di akun Instagram Timnas Indonesia. Meski kini sudah dihapus, namun jejak digitalnya masih ada.
"Untuk fans perempuan yang single, apakah kamu masuk dalam kriteria Welber?" tulis akun @TimnasIndonesia.
Dalam video yang diunggah pada Kamis (2/11/2023), pemain kelahiran Banjarmasin, Kalimantan Selatan itu awalnya ditanya apakah sudah memiliki pacar. Mengaku belum punya, Welber Jardim pun ditanya soal tipe cewek idamannya.
"Saya gak punya tipe tertentu tetapi bagi saya, saya suka sekali perempuan berhati baik," jawab remaja berusia 16 tahun itu.
Di akhir video, ia pun mengajak para fans sepak bola untuk mendukung Timnas dengan cara membeli tiket. Namun unggahan tersebut langsung mendapat repons negatif dari warganet karena dinilai telah membuat konten sampah.
"Percayalah tidak ada satupun federasi di dunia ini yang buat konten sesampah ini," komentar salah satu netizen.
"Konten ga guna, ampas bener," tambah yang lain.
"Konten sampah," celetuk yang lainnya.
Ada juga warganet yang mengingatkan agar federasi membiarkan pemain untuk fokus pada Piala Dunia U-17 2023.
"Lah.... Biarin dia fokus buat world cup U-17... Kayak ngga ada pertanyaan laen," beber yang lain.
"Masih ga habis fikir sekelas akun resmi media federasi isi kontennya sampah gini. Ga ada ide yang lebih berbobot kah sampe nanya soal percintaan?" protes netizen lain.
Terlepas dari itu, perjuangan Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2023 dimulai dengan menghadapi Ekuador. Laga tersebut akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jumat (10/11).
Berita Terkait
-
Radja Nainggolan Bakal ke Indonesia Ikut Ramaikan Piala Dunia U-17 2023
-
Akun Twitter Timnas Indonesia Tayangkan Konten Kriteria Pacar Idaman Welber Jardim, Situ Sehat?
-
Pulau Bali Laris Manis Jadi Lokasi Persiapan Tim Kontestan Piala Dunia U-17 2023
-
Menilik Kans Welber Jardim dan Amar Brkic Diboyong Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia Lawan Irak, Seberapa Hebat Mereka?
-
Tampil juga Belum, Pemain Timnas Indonesia U-17 Sudah Siapkan Macam-macam Selebrasi Gol untuk Piala Dunia
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Dugaan Korupsi Miliaran Rupiah, Kejati DIY Geledah Kantor BUKP Tegalrejo Jogja
-
Fakta-fakta Gangguan MRT Kamis Pagi dan Update Penanganan Terkini
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
Terkini
-
4 Pejabat KPU Karimun Ditetapkan Jadi Tersangka Korupsi Dana Hibah
-
Kepala Patung Soekarno di Indramayu Miring gegara Tertimpa Tenda
-
Pawai Cap Go Meh 2026 di Pontianak Digelar Setelah Salat Tarawih
-
BRI Perkokoh Kemitraan Strategis dengan SSMS untuk Tingkatkan Skala dan Keberlanjutan Industri Sawit
-
151 Penyandang Disabilitas Terima Paket Sembako dan Nutrisi