SuaraKalbar.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) diagendakan hadir untuk meresmikan Bandar Udara Singkawang yang berlokasi di Pangmilang, Sungai Raya Kepulauan, Kota Singkawang, Kalimantan Barat pada Rabu (20/03/2024) pagi.
Pada peresmian tersebut, Presiden Jokowi tampak didampingi sejumlah menteri antara lain Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, dan Menteri Badan Usaha Milik Negara Erick Thohir.
"Pagi hari ini kita akan meresmikan pengoperasian Bandara Singkawang," ujar Jokowi saat memberikan kata sambutan dikutip lewat unggahan akun Tjhai Chui Mie (@tjhaichuimie), mantan Wali Kota Singkawang.
Dalam kesempatan tersebut, Jokowi tampak menyinggung soal skema pembangunan bandara tersebut.
Baca Juga: Jadwal Imsakiyah Singkawang dan Sekitarnya Hari Sabtu 16 Maret 2024
"Bandara Singkawang ini dibangun dengan skema Kerjasama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU) dan juga bantuan CSR dari para pengusaha sukses asal Singkawang," tegas Jokowi yang mendapatkan tepuk tangan para hadirin.
Tak tanggung-tanggung, para pengusaha lokal Singkawang diketahui memberikan bantuan dana yang cukup besar.
"Dari APBN Rp 272 miliar, kemudian dari para pengusaha Rp 155 miliar," tambahnya.
Akibatnya, Jokowi lantas mengucapkan terima kasih kepada para pengusaha dan berharap skema tersebut dapat menjadi contoh.
"Karena kalau pola ini bisa diterapkan di banyak bandara, proyek, dan pelabuhan akan mempercepat pembangunan infrastruktur yang ada di tanah air kita," jelasnya.
Baca Juga: Jadwal Buka Puasa Singkawang Hari Ini Jumat 15 Maret 2024
Usai memberikan sejumlah kata sambutan, Jokowi dan sejumlah jajaran menteri lantas meresmikan Bandara Singkawang dengan membunyikan sirine dan menandatangani prasasti yang telah disediakan.
Bandara Singkawang sendiri diketahui dibangun sejak 2019 yang memiliki panjang runway 2.000 meter, serta luas terminal mencapai 8.000 meter persegi.
Berita Terkait
-
Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
-
Buntut Isu Matahari Kembar Usai Menteri Temui Jokowi: PSI: Silaturahmi Perintah Agama, Kok Dicurigai
-
Tepis Isu Matahari Kembar, Idrus Marham Sebut Ada Pihak yang Hendak Benturkan Prabowo dengan Jokowi
-
Ustadz Abdul Somad Ikut Pamerkan Ijazah, Publik Sentil Jokowi: Padahal Segampang Ini
-
Jokowi Larang Wartawan Foto Ijazah, Ponsel Dikumpulkan di Gerbang, Roy Suryo: Mirip Orde Baru
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
DANA Kaget Spesial Hari Ini: Klaim Saldo Gratis Langsung Masuk Dompetmu!
-
Saldo DANA Gratis Masih Tersedia! Segera Klaim Melalui Dana Kaget Hari Ini
-
Raih Euromoney Private Banking Awards 2025, BRI Terapkan Strategi Investasi Adaptif
-
Ibu Tiri Divonis 20 Tahun Penjara Atas Kematian Nizam: Keluarga Kecewa!
-
Berdayakan Kaum Perempuan, Klasterkuhidupku BRI Tenun Ulos Ini Berjaya Sampai California