SuaraKalbar.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) tertawa saat ditanyai mengenai dirinya yang diisukan akan menjabat sebagai Ketua Umum Parta Golkar pada Kamis (21/03/2024).
Sebelumnya, Jokowi diagendakan untuk mengunjungi Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sultan Syarif Mohamad Alkadrie yang berlokasi di Sungai Beliung, Kota Pontianak, Kalimantan Barat.
Pada kesempatan tersebut, seorang awak media sempat menyinggung isu ketum partai Golkar tersebut kepada Jokowi.
Mendapati pertanyaan tersebut, Jokowi dengan spontan tertawa selama beberapa detik.
Baca Juga: Jokowi Mampir di Masjid Mempawah, Warga Jungkat Heboh Minta Baju
Jokowi sendiri tampak enggan memberikan tanggapan berlebih sehingga mengeluarkan jawaban lain.
"Saya sementara ini Ketua Indonesia saja," ucap Jokowi sambil melanjutkan tawanya.
Mendengar jawaban tersebut, Menteri Kesehatan, Budi Gunadi Sadikin dan Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono, yang berada di belakang Jokowi tampak ikut tertawa.
Sebelumnya, mengutip AntaraNews, Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto mengatakan bahwa Presiden Jokowi dan partai yang identik dengan warna kuning itu memang sudah rapat, saat ditanya soal isu Jokowi bakal merapat ke Golkar.
"Pak Jokowi dan Partai Golkar memang sudah rapat," ucap Airlangga disambut tawa petinggi Partai Golkar lainnya saat konferensi pers usai rapat pleno bersama Dewan Pimpinan Pusat (DPP) dan kader Partai Golkar di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta Barat, Minggu (10/3).
Baca Juga: 5 Tempat Berburu Takjil di Pontianak
Kontributor : Maria
Berita Terkait
-
Momen Bahlil Ngeprank Awak Media Saat Pengumuman Kepengurusan Golkar, Alih-alih Sebut Nama Jokowi Ternyata
-
Bahlil Tegaskan Tidak Ada Nama Jokowi di Jajaran Pengurus Partai Golkar, kalau Gibran?
-
Foto: Bahlil Umumkan Pengurus Baru Golkar, Tak Ada Nama Gibran dan Jokowi
-
Diisukan Gabung Golkar, Projo Sebut Jokowi Cocoknya Jadi Ketum Parpol: Sudah Jabat Presiden Dua Kali
-
Projo Bantah Isu Jokowi Gabung Golkar: Nggak Benar!
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Jordi Onsu Terang-terangan Ngaku Temukan Ketenangan dalam Islam
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
Pilihan
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
Terkini
-
Dramatis! Lansia Hilang 3 Hari di Desa Pak Utan Bengkayang, Korban Ditemukan dalam Kondisi Lemas
-
Gempa Magnitudo 2,5 Guncang Kendawangan, Kabupaten Ketapang
-
Polda Kalbar Gerebek Kampung Beting, Ungkap Sarang Judi Online dan Pengguna Narkoba
-
BRI Fellowship Journalism 2025 Diapresiasi Dewan Pers
-
Kalbar Terima Hibah Rp1 Triliun dari Green Climate Fund untuk Pelestarian Hutan