SuaraKalbar.id - Peran penting AgenBRILink dalam menyediakan akses keuangan hingga ke seluruh pelosok Tanah Air dirasakan secara luas oleh masyarakat. AgenBRILink, sebagai perluasan layanan BRI, di mana agen menjadi mitra BRI dalam melakukan transaksi perbankan secara langsung, merupakan kontribusi nyata BRI bagi masyarakat. Layanan ini mencapai seluruh wilayah Indonesia, termasuk wilayah 3T (Terdepan, Terpencil, dan Tertinggal). Selain itu, AgenBRILink juga memberikan pendidikan kepada masyarakat mengenai layanan perbankan sambil memaksimalkan peluang bisnis sebagai sumber penghasilan bagi agen.
Sebagai apresiasi terhadap kinerja AgenBRILink, BRI memberikan penghargaan "Super AgenBRILink" sebagai bagian dari Program Nasional (PRONAS) perseroan. Penyerahan hadiah pemenang Super AgenBRILink dilaksanakan di Medan, Sumatra Utara kepada 8 Pemenang Hadiah Super AgenBRILink di Wilayah RO BRI Medan. Penerima hadiah adalah Agen “SEVEN ELEVENT MARKET” yang mendapatkan 1 Unit Hyundai Stargazer, 4 AgenBRILink mendapatkan masing- masing 5 gram Logam Mulia dan 3 AgenBRILink lainnya masing masing mendapatkan 2 gram logam mulia. Penyerahan mobil dilakukan pada tanggal 24 April 2024, langsung kepada AgenBRILink.
SEVP Ultra Mikro BRI, M Chandra Utama, menjelaskan, Super AgenBRILink adalah program pemasaran unggulan yang selalu diadakan setiap tahun oleh BRI. Tujuannya adalah memberikan penghargaan kepada AgenBRILink yang telah menjaga loyalitasnya terhadap BRI, meningkatkan kesejahteraan agen dari segi pendapatan, dan meningkatkan kesadaran masyarakat tentang AgenBRILink.
Diharapkan program ini dapat memotivasi AgenBRILink untuk terus berkembang dan tumbuh lebih besar. Hingga akhir 2023, terdapat lebih dari 700.000 AgenBRILink di seluruh Indonesia dengan total pendapatan berbasis fee (FBI) mencapai Rp1,5 triliun. Jumlah transaksi per Desember 2024 mencapai 1,09 miliar dengan nilai mencapai Rp1.427 triliun, menunjukkan peran penting AgenBRILink dalam perekonomian dan kehidupan masyarakat.
Baca Juga: Bank Raya Beri Dukungan Prasarana untuk Komunitas Pelaku Usaha Kuliner di Indonesia
Melalui AgenBRILink, selain transaksi tarik tunai, juga dapat melayani kebutuhan harian masyarakat seperti pembayaran tagihan listrik, air, iuran BPJS, telepon, pembelian pulsa, pembayaran cicilan, top-up BRIZZI, setoran pinjaman, memberikan layanan referral pembukaan rekening tabungan BSA, dan pinjaman, serta transaksi lainnya.
"Melalui kehadiran AgenBRILink, masyarakat tidak perlu lagi ke bank untuk bertransaksi, namun dapat ke AgenBRILink yang lokasinya lebih dekat. Hal ini akan sangat membantu masyarakat untuk melakukan transaksi dengan dekat dan makin lengkap,” ujarnya.
Berita Terkait
-
Yuk Nikmati Keseruan Akhir Pekan Bersama Promo Spesial BRI di Jco
-
BRI Insurance Beri Literasi Asuransi Kerugian Syariah di Pondok Pesantren
-
Hadir di PIK 2, KPR BRI Property Expo Tawarkan Beragam Promo Spesial
-
Wujudkan Masa Depan yang Aman dengan Investasi Reksa Dana dan Tabungan Emas di BRI
-
BRI Insurance Dorong Peningkatan Ekonomi Pesantren di bidang Peternakan Sapi dan Pangan
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
Terkini
-
2 Pendulang Emas Tewas Tertimbun Tanah di Perkebunan Sawit Kapuas Hulu
-
Gagal Beraksi! 2 Pengedar Diciduk di Kubu Raya
-
Tragis! Pejalan Kaki Tewas Tertabrak Motor di Adisucipto Kubu Raya
-
Gara-Gara Lupa Kunci Stang, Mio GT Raib Digondol Maling di Kubu Raya
-
8 Pesona Tarian Khas Kalimantan Barat: Sebuah Perjalanan Menuju Jiwa Borneo