"Kalo salah terus minta ...? Minta maaf sama siapa?" Tanya Yaya.
"Maaf, sama dek Num," ucap sang anak masih terisak.
Sang anak yang awalnya terlihat sangat kesal hingga menangis tak karuan tersebut dengan spontan menjadi lebih tenang dan mau meminta maaf kepada anaknya usai ia berbicara kepada Yaya, sang ibu.
Video tersebut lantas viral dan cukup banyak menarik perhatian publik. Banyak netizen yang memuji sikap Yaya yang dinilai mampu bersabar mengajar sang anak tanpa menggunakan cara kekerasan seperi memarahi ataupun memukul sang anak bahkan mengajarkan untuk berani meminta maaf ketika salah walau memiliki usia yang lebih tua.
Baca Juga:Paparan HIV/AIDS di Kota Bandung Masih Tinggi, Pemicunya Perilaku Seksual Berisiko
"Parentingnya bagus banget bund," ketik @ama****
"MassyAllah kereenn buat bunanya, sabar menyikapi anak seumuran mereka. semoga besok kelak aku jadi ibu bisa kek bunanya. aamiiinn," tulis @nat****
"Luar biasa.. bisa memberi watu.. menahan untuk menasehati saat anak menangis.. Hormat kami kepada para IBU DIMANAPUN BERADA," tambah @zot****
Kontributor: Maria