SuaraKalbar.id - Manajemen Borneo FC pastikan terlebih dahulu mengarantina para pemain sebelum memulai latihan perdana yang rencananya bakal digelar pada 24 Agustus mendatang.
Karantina juga berlaku bagi seluruh personel ofisial dan staf pelatih guna memastikan mereka terbebas dari infeksi virus corona jenis baru penyebab COVID-19.
"Iya, kita akan swab dulu semua pemain, pelatih, dan juga ofisial. Setelah itu akan dikarantina dulu di mess," ujar manajer Borneo FC Farid Abubakar dilansir dari laman resmi klub, Selasa (11/8/2020).
Para pemain dan ofisial juga sudah diminta agar segera ke Samarinda selambat-lambatnya hingga 17 Agustus. Direncanakan, mereka akan langsung menjalani tes kesehatan swab test.
Baca Juga: Akhirnya Bobby Nasution dan Kahiyang Ayu Umumkan Nama Anak Kedua
Farid menuturkan, protokol kesehatan jadi salah satu poin penting yang harus dilakukan sebelum menggelar latihan bersama sesuai anjuran PSSI. terlebih, tim juga mulai berbenah menyambut kelanjutan Liga 1 Indonesia pada Oktober mendatang.
"Tanggal 24 baru kita mulai latihan seperti biasa lagi di Stadion Segiri," ujar Farid, melansir Antara.
Saat liga kembali bergulir dan dipusatkan di pulau Jawa, Borneo FC memilih bermarkas di Stadion Maguwoharjo, Sleman. Stadion tersebut dianggap tidak asing lagi bagi Pesut Etam karena tim kebanggaan Kalimantan itu sering melakukan pemusatan latihan di sana. Selain itu, Yogyakarta juga mempunyai fasilitas yang memadai untuk mempersiapkan diri menjelang pertandingan.
"Kami sering melakukan pemusatan latihan di Yogyakarta dan lapangan latihan cukup banyak di Yogyakarta," pungkas bos Borneo FC Nabil Husein.
Baca Juga: Cegah Penumpukan Gudang, BNN Sumsel Musnahkan Sabu 7,5 kilogram
Berita Terkait
-
5 Fakta Menarik Kemenangan Persib atas Borneo FC
-
Sudah Dapatkan Ole Romeny, PSSI Rupanya Masih Berburu Striker Keturunan
-
Kecewa Kalah dari Persib, Pieter Huistra: Wasit Kurang Bagus
-
Hasil BRI Liga 1 Persib vs Borneo FC: Maung Bandung 5 Laga Tanpa Kalah
-
Persib vs Borneo FC: Adu Tajam Tyronne del Pino Kontra Leo Gaucho
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Kasus Korupsi BP2TD Mempawah Terus Berjalan, Polda Kalbar Pastikan Tidak Mandek
-
2 Kios di Sungai Kakap Terbakar, Diduga Akibat Korsleting Listrik
-
Ibu di Sambas Diduga Membunuh Bayi Baru Lahir, Kasus Terbongkar di Puskesmas
-
Bocah 6 Tahun Ditemukan Tewas di Parit Kubu Raya, Diduga Tenggelam Karena Tidak Bisa Berenang
-
Jual Pacar via MiChat, Pria di Singkawang Ditangkap Polisi