SuaraKalbar.id - Sebanyak empat pasangan calon (paslon) mendaftarkan diri sebagai Bupati dan Wakil Bupati Bengkayang di Pilkada 2020. Proses pendaftaran dilakukan pada 4-6 September 2020.
Hal itu disampaikan Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bengkayang, Musa Jairani.
Musa mengatakan berkas keempat paslon dinyatakan lengkap sehingga berhak untuk melaju ke tahapan berikutnya.
"Empat bakal pasangan calon sudah mendaftar dan status diterima semua. Pendaftaran kita buka selama tiga hari sesuai dengan regulasi. Penutupan pendaftaran hingga pukul 00.00 WIB kemarin," ujar Musa kepada Antara, Selasa (8/9/2020).
Adapun empat bakal paslon yang mendaftar ke KPU Bengkayang terdiri dari pasangan Herman Ivo - Yohanes Pasti, Martinus - Carlos Dja'afara, Mok Fo Tjhiu yang lebih dikenal Andi Max - Aliong dan Sebastianus Darwis - Syamsul Rizal.
Musa menjelaskan dari bakal pasangan calon yang melakukan pendaftaran tidak ada yang belum lengkap persyaratan atau karena masalah lain seperti mundur dari ASN.
"Semua sudah lengkap, dan akan diverifikasi, setelah ada hasilnya akan disampaikan," terangnya.
Musa juga mengatakan selama pendaftaran bakal pasangan calon tetap menerapkan protokol kesehatan pencegahan dan pengendalian Covid-19 secara ketat.
"Protokol kesehatan diterapkan maksimal, dan tidak ada yang melanggarnya. Untuk verifikasi berkas syarat calon dilakukan sesuai jadwal 4-12 September 2020,"kata Musa.
Baca Juga: Ustad Dasad Latif: Niat Menteri Agama Baik, Tapi Tidak Sesuai Pancasila
Empat kandidat ini akan siap bertarung dalam Pilkada Bengkayang 2020 masing-masing memiliki jargon politik yang berbeda-beda.
Pasangan Herman Ivo - Yohanes Pasti contohnya memiliki jargon "Ivo Pasti Menang". Pasangan tersebut diusung dua partai politik yakni Partai Demokrat dan PKB.
Sedangkan untuk pasangan Martinus - Carlos Dja'afara (MC) memiliki jargon Bangkit, Maju, Hebat. Mereka diusung PDIP dan Partai NasDem serta didukung tujuh partai lainnya, yaitu PPP, PAN, PKS, PKP, PSI, Berkarya, dan Gelora. Taglinenya Kerja Keras, Kerja Ikhlas, Kerja Tuntas.
Selanjutnya pasangan Mok Fo Tjhiu- Aliong yang diusung Partai Hanura dan Perindo.
Terakhir adalah pasangan Darwis - Rizal diusung Partai Gerindra dan Golkar, dengan jargon SDM Unggul, Bengkayang Mantap.
Berita Terkait
-
Tersambar Petir di Gunung Bawang Saat Berkemah, Satu Pendaki Tewas, Enam Luka-Luka
-
KPU Pastikan 37 Pasangan Calon Kepala Daerah Lawan Kotak Kosong di Pilkada 2024
-
8 Pasang Calon Kepala Daerah Tak Ditetapkan KPU, Auguts Mellaz: Masih Ada Proses Hukum
-
Waduh, Bawaslu Jabar Temukan Dokumen Administrasi Pasangan Calon Pilgub Jabar Belum Valid
-
Gerindra Umumkan Jagonya di Pilkada 2024 Tingkat Provinsi, Ini Daftarnya
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Bank Kalbar Targetkan Penyaluran KUR Rp1 Triliun pada 2026
-
Mutasi 19 Kepala Kejaksaan Negeri, Ini Daftar Lengkap Nama-namanya
-
1.046 Huntara di Aceh Timur Disiapkan, Target Ditempati Sebelum Ramadan
-
Pembangunan 35 Kampung Nelayan Ditargetkan Selesai Akhir Januari 2026
-
Waspada! BMKG Rilis Prakiraan Cuaca untuk Sintang dan Sekadau Sepekan