Scroll untuk membaca artikel
Husna Rahmayunita
Senin, 05 Oktober 2020 | 09:00 WIB
Kepala Dinas Kesehatan Kalbar dr Harisson. (Antara/Dedi)

Keluhan Bupati Landak

Sebelumnya, Bupati Landak Karolin Margret Natasa mengeluhkan proses pemeriksaan hasil Covid-19 ratusan warganya belum keluar. Dia meminta Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat segera mengeluarkan hasil tes usap (swab) yang telah dilakukan di wilayah Kabupaten Landak.

Sesuai perintah Gubernur Kalbar, setiap Pemda diminta untuk mengirim sampel dua ratus orang seminggu, dengan total 800 sampel sebulan.

Hal tersebut sudah dilaksanakan oleh Pemkab Landak, namun, hasilnya sampai sekarang belum keluar.

Baca Juga: Penggunaan Anggaran Penanganan Covid-19 Kota Makassar Tidak Transparan

"Masyarakat terus menanyakan agar hasilnya bisa segera diketahui dan dilakukan penanganan lebih lanjut. Sayangnya, sudah dikirim sampelnya, hasilnya tidak keluar-keluar," kata Karolin di Ngabang, Minggu sore.

"Kami mohon, Pemerintah Provinsi yang memerintahkan, tolong dipercepatlah, karena kami ditanya masyarakat hasilnya mana, kok tidak keluar-keluar," tambahnya. (Antara)

Load More