Scroll untuk membaca artikel
Arendya Nariswari | Amertiya Saraswati
Kamis, 10 Desember 2020 | 07:15 WIB
Ilustrasi pasangan bertengkar [shutterstock]

SuaraKalbar.id - Sudah semestinya, masalah rumah tangga dibicarakan dengan kepala dingin oleh setiap pasangan. Tak hanya itu saja, alangkah sebaiknya masalah rumah tangga dirundingkan secara pribadi alias bukan diumbar-umbar. 

Namun ternyata, kekinian banyak orang yang ternyata sulit untuk menyimpan rapat-rapat permasalahan rumah tangga mereka. Baru-baru ini, aksi pria minta maaf ke istri lewat TikTok

Mengutip dari unggahan Instagram @tante_rempong_offficial, pria ini tampak memperlihatkan kondisi rumahnya yang berantakan. Dirinya mengatakan tak bisa mengontrol emosi sampai menghancurkan barang-barang di rumahnya. 

"Tak bisa kontrol emosiku, semua barang pun jadi hancur. Maafkanlah suamimu ini," tulisnya di caption.

Baca Juga: Beredar Video Habib Rizieq Ceramah Sebut 6 Orang Mati Jadi Sorotan Publik

Selain barang-barang yang berantakan, ada pula makanan yang terlihat berserakan di lantai. Sontak, aksi pria ini pun dikecam netizen. Ada yang menduga jika ini bukan kali pertama si pria merusak barang karena marah.

Bahkan, tidak sedikit yang mengatainya sebagai pasangan toxic karena tega mengumbar masalah rumah tangga dan menjadikannya konten TikTok.

Suami Marah hingga Rusak Barang, Malah Minta Maaf Lewat TikTok (instagram.com/tante_rempong_offficial)

"Punya suami kayak gini? Ngamuk terus alay di sosmed? Mending tinggalin," tulis salah satu komentar yang kesal.

"Gini termasuk suami yang toxic nggak sih? Bikin makan ati, bukan minta maaf langsung malah lewat medsos," tambah warganet.

"Semua sekarang serba di-share ke TikTok ya."

Baca Juga: Tergoda Promo Gula Pasir Seharga Rp 99, Pas Sampai Malah Bikin Emosi Jiwa

"Heran deh, apa-apa yang nggak bermutu dijadiin konten yang nggak seharusnya di-share."

"Itu makanan kok dibuang-buang gitu... marah ya marah, tapi jangan lebay. Masih banyak orang susah di luar sana," imbuh komentar lain.

Suami Marah hingga Rusak Barang, Malah Minta Maaf Lewat TikTok (instagram.com/tante_rempong_offficial)

Di TikTok sendiri, unggahan pria tersebut viral dan sudah ditonton lebih dari 1,8 juta kali. Warganet pun menyarankan agar sang istri segera meminta cerai dan meninggalkan suami yang hobi merusak barang ketika marah. Bagaimana menurut Anda?

Load More