SuaraKalbar.id - Sosok pengusaha asal Kalimantan, Eva Bellissima menuai sorotan usai menikah dengan komedian Kiwil.
Setelah resmi menikah, tersiar isu kalau Eva Bellissima pindah agama. Kebenaran pernikahan Kiwil dan Eva Bellisima pun akhirnya diungkap oleh Richard Ricardo.
Richard Ricardo.mengaku kaget sahabatnya itu dipersunting Kiwil.
"Saya sempat nanya di WhatsApp 'Beb ini bener nggak sih kalau kamu menikah dengan mas Kiwil?' dia bilang 'Bener adanya pernikahan'. Aku kaget juga dengar kabar itu," kata Richard Ricardo ditemui di kawasan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (22/12/2020).
Baca Juga: Kiwil Nikah Lagi, Meggy Wulandari: Jangan Bahagia di Atas Derita Istri
Selanjutnya, dia menuturkan kalau Eva Bellissima sudah memutuskan menjadi mualaf sebelum menikah dengan Kiwil.
"Terus aku nanya lagi 'Berarti ini akad secara muslim yah. berarti kamu mualaf'. Dia membenarkan telah menjadi mualaf," sambungnya.
Richard Ricardo menjelaskan sudah mengetahui kabar Eva Bellissima menjadi mualaf sejak lama. Maklum perempuan itu pernah memintanya menjadi MC pernikahannya.
"Jadi Eva sempet ngechat beberapa bulan yang lalu kalau misalkan someday dia menikah lagi dia pengen aku jadi MC-nya. Dari situ aku tau dia jadi mualaf," ujar Richard Ricardo.
Lebih lanjut, Richard Ricardo membeberkan bahwa nantinya Eva dan Kiwil akan menggelar resepsi pernikahannya di Bali.
Baca Juga: Meggy Wulandari Kaget Kiwil Digugat Cerai Istri Pertama
"Mereka ingin resepsi di Bali nantinya," tutur Richard Ricardo.
Sayangnya, Richard Ricardo enggan menceritakan secara gamblang kapan tepatnya resepsi itu akan dihelat.
Untuk d Kiwil dan Eva Bellissima menikah secara siri pada 8 November 2020. Itu berarti Eva Bellissima menjadi istri ketiga Kiwil.
Kiwil sempat menikah dengan Rochimah tapi kekinian rumah tangga itu berada di ujung tanduk. Rochimah sudah menggugat cerai Kiwil di Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada Selasa, (15/12/2020).
Sebelum menikah dengan Eva Bellissima, Kiwil juga sempat menikah dengan Meggy Wulandari namun kini telah bercerai.
Berita Terkait
Terpopuler
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Berapa Biaya Pembuatan QRIS?
- Beda Timnas Indonesia dengan China di Mata Pemain Argentina: Mereka Tim yang Buruk
- Ketegaran Najwa Shihab Antar Kepergian Suami Tuai Sorotan: Netizen Sebut Belum Sadar seperti Mimpi
- 35 Kode Redeem FF Hari Ini 20 mei 2025, Klaim Hadiah Skin M1887 hingga Diamonds
Pilihan
-
Simon Tahamata Kerja untuk PSSI, Adik Legenda Inter Langsung Bereaksi
-
5 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB: Harga Sejutaan, Terbaik di Kelasnya
-
Kata Pertama Simon Tahamata Usai Resmi Jadi Kepala Pemandu Bakat
-
Mesin Lebih Besar, Bodi Lebih Kecil, Harga Lebih Murah: Perbandingan Aerox Alpha vs QJMotor AX200S
-
Nick Kuipers Resmi Tinggalkan Persib, Lanjut Karier ke Eropa atau Persija?
Terkini
-
Harga Emas Meroket! Ada yang Melonjak Hingga Rp1,9 Juta per Gram, Ini Daftar Lengkapnya
-
Tips Menabung Haji bagi Petani Sawit Kalbar, Berangkat ke Tanah Suci dari Hasil Kebun
-
Tips Menabung Haji 5 Tahun Langsung Berangkat ke Tanah Suci
-
Pemkot Pontianak Hadirkan Pasar Murah Jelang Idul Adha, Cek Jadwal dan Lokasinya di Sini!
-
Desa BRILiaN Hargobinangun Kelola Sampah Digital dan Pariwisata, UMKM Tumbuh Bersama BRI