SuaraKalbar.id - Baru-baru ini, jagat media sosial dibuat riuh dengan kemuculan nama unik yang dimiliki tiga bersaudara di Gresik, Jawa Timur.
Ketiganya sama-sama memiliki nama akhir Dot Com hingga viral dan menarik perhatian khalayak.
Mereka adalah Salsabila Sofwah Alamak Dot Com, Mustagfirin Nazhmi Ramadhan Dot Com dan Daffa Fawwaz Robbani Dot Com.
Usut punya usut, ternyata ada kisah menggelitik di balik nama unik kakak beradik itu. Hal itu disampaikan orangtua ketiganya yakni pasangan Miftahul Arifin dan Tutik Lestari.
Alasan menamai anak Dot Com rupanya untuk mengingatkan kisah cinta mereka.
Miftahul Arifin dan Tutik Lestari, kedua pasangan yang menamai tiga nama unik ini menjelaskan panjang lebar. Keduanya juga sempat kaget jika video anaknya viral di media sosial lantaran nama belakangnya yang unik.
"Awalnya dikasih tau anaknya, jika videonya banyak yang lihat karena namanya yang unik. Sebagai orang tua tentu ikut bangga, karena nama yang diperbincangkan itu punya sejarah sendiri," kata Miftahul Arifin saat ditemui di kediamannya di Desa Cerme Kidul, Kecamatan Cerme, Kabupaten Gresik, Rabu (6/1/2021).
Kepada Suara.com, Miftahul menceritakan pemberian nama ketiga anaknya itu punya kisah tersendiri. Hal itu tidak jauh dari cerita awal pertemuannya dengan Tutik Lestari yang akhirnya menjadi istrinya. Keduanya ditemukan di dalam situs media sosial era 90 an, namanya alamak.com.
Melalui situs itu, kedua pasangan asmara ini saling kenal. Bahkan, Tutik Lestari yang saat itu masih bekerja di Kepualuan Batam, rela berkunjung ke Jogja untuk bertemu dengan Miftah. Tentu pertemuan itu sangat menyulitkan karena saat itu, telepon genggam sangat jarang dimiliki.
Baca Juga: Unik, Suami Istri Ini Kasih Nama 3 Anaknya Dot Com, Wartawan Media Online?
"Janjian ke tugu Jogja, tapi gak tahu yang mana orangnya. Karena pas janjian, lupa tanya pakaian warna apa. Jadi setelah menunggu lama, lihat ada orang yang tidak beranjak dari tempatnya, saya sapa ternyata dia," kenang Miftah.
Pertemuan di Jogja itu akhirnya berbuah manis. Apalagi sebelumnya, dua pasangan ini hanya menjalin kasih di situs media internet saja. Sesekali melakukan obrolan melalui sambungan telepon kantor. Merasa cocok, kemudian keduanya mendatangi orang tua lalu menikah.
"Kisah kita kan unik, berawal perkenalan di situs internet kemudian menikah. Untuk mengenang kisahnya, akhirnya kita sepakat memberikan nama anak dengan embel-embel dot com," kata pria yang bekerja di salah satu BUMD Gresik itu.
Semula, menamai anak dengan sebutan dot com banyak ditentang keluarganya. Namun setelah diberikan penjelasan artinya, mereka akhirnya melunak dan memahami.
Adapun, nama -nama anak dari pasangan Miftahul Arifin dan Tutik Lestari yang menjadi perbincangan warganet itu.
Sementara itu, Mustagfirin Nazhmi Ramadhan Dot Com mengaku, semula pembuatan video di Tiktok hanyalah iseng belaka. Ia juga kaget setelah video yang menunjukkan kartu keluarga (KK) itu banyak dilihat dan dikomentari.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
OJK Hentikan 2.263 Entitas Pinjaman Online Ilegal
-
4 Cushion Lokal dengan Hasil Setara Foundation Cair Mahal, Praktis dan Ramah di Kantong
-
OJK Terbitkan Aturan Teknologi Informasi Perkuat Keamanan Digital BPR dan BPR Syariah
-
Heboh! Pelajar SMP Diduga Pesta Narkoba di Ruang Kelas Sekolah
-
Banjir Rob Kalimantan Barat Picu Ancaman Hewan Liar Masuk Permukiman, Warga Diminta Waspada