SuaraKalbar.id - Artis Susan Sameh kini memutuskan berjualan jamu. Hal itu menyusul dengan adanya pandemi virus corona atau Covid-19 di Indonesia.
Hal itu diungkapkan langsung oleh Susan Sameh kepada wartawan di Jalan Kapten P. Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Kamis (7/1/2021).
"Aku bisnis jamu. Bisnis jamu dari aku awal PSBB, gimana aku meramu bahan itu tanpa bahan kimia, jadi bener-bener rempah-rempah pilihan," ujarnya.
Mantan pacar Fero Walandouw ini mengaku tertarik membuat jamu karena kecintaannya terhadap Indonesia.Dia juga menilai jamu punya banyak khasiat.
Baca Juga: Gagal Nikah, Susan Sameh Kini Selektif Cari Pacar
"Karena aku terlalu cinta sama Indonesia kali ya, aku mikir orang dulu pada kuat banget dan sehat. Padahal dulu kan obat-obatan malah kurang. Mereka minumnya jamu, rempah-rempah kenapa kita enggak angkat lagi hal itu gitu," ungkapnya.
"Itu 100 persen rempah-rempah, nggak ada bahan kimia apapun," sambungnya lagi.
Susan Sameh mulanya mencoba sendiri bikin jamu di rumah. Dia kala itu mengandalkan resep dari Google.
"Sering Googling gitu, jahe itu khasiatnya apa aja, kunyit juga khasiatnya apa saja gitu kan. Dulu tangan aku sampai berdarah-darah, kan masih pakai ulekan dulu. Kalau sekarang udah pinter, jadi pakai blender," imbuhnya terkekeh.
Perempuan kelahiran 24 Februari 1997 ini mengaku tak berniat menjadikan jamu buatan tangannya menjadi komersil. Awalnya dia hanya membagikan jamu untuk keluarga dan kerabat dekat.
Baca Juga: Kebelet Nikah, Susan Sameh Penasaran di Mana Jodohnya Berada
"Ini awalnya nggak ada niat buat dijual, sebenernya mau kasih buat temen dan keluarga aku," ujarnya.
Setelah mencoba jamu buatan Susan Sameh, mendadak dia kebanjiran pesanan dan akhirnya dijadikan bisnis. Tapi sayang jamu itu tidak dijual di luar kota.
"Dan ternyata mereka suka. Sehari aku maksimal cuma 130 botol. Ini dijual ke semuanya juga, tapi keluar kota masih takut, basi," tutupnya.
Berita Terkait
-
Sebut WHO Rancang Pandemi Baru, Epidemiolog UI Tepis Ucapan Dharma Pongrekun: Itu Omong Kosong
-
Dharma Pongrekun Sebut Penyebab Tanah Abang Sepi Akibat Pandemi Covid-19
-
Kawal Masyarakat Indonesia Selama Pandemi Covid-19, 10 Tahun Jokowi Catat Kemajuan Pesat Bidang Telemedicine
-
Pekerjaan Mentereng Suami Susan Sameh, Sosoknya Sempat Dirahasiakan gegara Takut Kena Ain
-
Mantap Nikah, Susan Sameh Ternyata Baru Kenal Suami Beberapa Bulan
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Kecelakaan Tragis di Jalan Trans Kalimantan: Seorang Pengendara Motor Tewas di Tempat
-
Aston Pontianak Ajak Masyarakat Meriahkan Pilkada Serentak dengan Promo Menarik dan Tantangan Kreatif
-
Banjir Kembali Rendam Desa Darit Landak, Ketinggian Air Capai 80 Centimeter
-
Ngeri! Ngaku Lihat Pria Lain di Kamar Istri, Suami di Kalbar Ngamuk Bacok 3 Orang
-
Dirut BRI Dinobatkan Sebagai The Best CEO untuk Most Expansive Sustainable Financing Activities