SuaraKalbar.id - Isu perselingkuhan Nissa Sabyan dan Ayus Sabyan membuat heboh baru-baru ini. Warganet terpancing untuk berkomentar.
Adapula yang lantas meminta pendapat mengenai kabar tersebut kepada public figure lain, seperti Larissa Chou.
Istri dari Muhammad Alvin yang juga menantu mendiang Ustaz Arifin Ilham tersebut mendapat pertanyaan dari seorang warganet lewat direct message yang lantas dibagikan lewat Insta Stories pribadinya.
"Ci, gimana tanggapan Cici (Larisa) mengenai berita Nissa Sabyan" tanya warganet seperti dikutip dari Hops.id (jaringan Suara.com).
Usut punya usut, ternyata ada banyak warganet yang meminta tanggapan Larissa Chou soal perselingkuhan Nissa Sabyan dan Ayus Sabyan.
Sebagian dari mereka ingin tahu pendapat Larissa Chou soal hijab dan sikap hingga poligami dari kasus Nissa Sabyan.
"Dari kemarin banyak banget yang nanya begini. Dari soal hijab dan kelakuan, soal orang ke 3, soal poligami," ungkap Larissa Chou.
Kendati begitu, Larissa Chou memilih untuk tidak ikut berkomentar soal hubungan Nissa Sabyan dan Ayus Sabyan.
Sebab menurutnya, pendapatnya bisa berpotensi menggiring opini publik. Apalagi dengan banyaknya followers yang ia miliki.
Baca Juga: Beda Pengakuan Ayus dan Nissa Sabyan, Isu Uya Kuya Meninggal Dunia
Wanita 24 tahun itupun memilih untuk tidak bereaksi atas kehebohan yang terjadi.
“Bukan kapasitas aku untuk mengomentari persoalan orang lain apalagi di ranah publik, karena apa yang aku sampaikan dengan followers yang banyak dapat mengiring opini publik.. dalam apapun yang aku sampaikan, jadi enggak apa-apa ya teman-teman, aku enggak komentar apapun?,” timpal Larissa Chou.
Dipantau SuaraKalbar.id, kekinian postingan Larissa Chou yang dimintai pendapat soal Nissa Sabyan pun sudah dihapus.
Beda Pengakuan
Untuk diketahui, Ayus Sabyan secara tersirat mengakui skandal perselingkuhannya dengan vokalis Sabyan Gambus, Nissa Sabyan.
Pengakuan Ayus Sabyan tersebut disampaikan lewat video yang beredar, Minggu (21/2/2021). Dia mengaku khilaf dan meminta maaf kepada istri keluarga dan masyarakat Indonesia karena perselingkuhannya
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
3 Skincare Wardah dengan Niacinamide Terbaik untuk Kulit Cerah dan Sehat
-
Kejagung Telah Periksa Mantan Bupati Konawe Utara soal Izin Tambang
-
Dishub Pontianak Siapkan Transportasi Massal BTS, Dilengkapi Teknologi ITS dan ADAS
-
Korban Meninggal Akibat Bencana di Sumatera Mencapai 1.189 Orang
-
Bank Kalbar Targetkan Penyaluran KUR Rp1 Triliun pada 2026