Korban, kata Eka, sedari Satpol PP langsung dibawa ke shelter kota. Di sana dia dibiarkan tidur. Korban mengigau dan terus-terusan merasa ketakutan.
"Saya coba mendekati dan membiarkan si anak tidur lalu diberi asupan makanan supaya mengeluarkan zat yang ada di tubuhnya untuk dimuntahkan," cerita Eka.
Kemudian, lanjut Eka, korban awalnya tidak mau bercerita. Setelah teman-temannya bercerita, barulah sedikit pengakuan keluar dari korban.
"Korban mengaku dibawa ke salah satu hotel di Pontianak Selatan. Korban mengaku dibawa ke dalam kamar mandi lalu diraba dan sempat mendapatkan perlakuan yang diduga ada unsur kejahatan seksual (persetubuhan, red)," jelasnya.
Setelah pengakuan itu, korban tiba-tiba mengalami halusinasi lagi. Melihat kondisi ini, akhirnya KPPAD memindahkan korban ke tempat yang lebih aman dan nyaman untuk pemulihan.
"Disitulah kami dalami," jelasnya.
Hasil pemeriksaan KPPAD, kata Eka, korban ini awalnya menginap di hotel kawasan Pontianak Kota. Kemudian dibawa temannya ke hotel kawasan Pontianak Selatan.
Korban diminta temannya untuk menemani seseorang lelaki yang sedang mengkonsumsi narkoba di kamar 511 itu.
"Orangtua korban sudah membuat laporan ke Polresta Pontianak Kota. Korban divisum," katanya.
Baca Juga: Pelajar di Pontianak Diduga Jadi Korban Asusila, Dicekoki Narkoba di Hotel
Kini, terduga pelaku sudah diamankan tim Jatanras Polresta Pontianak Kota. Terduga adalah seorang musisi yang cukup terkenal di Kalteng.
Kontributor : Ocsya Ade CP
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Kenapa Parkir di Trotoar Masih Marak? Dishub Pontianak Gelar Razia Gabungan
-
Ingin Makeup Natural Sehari-hari? Ini 5 Foundation Terbaik yang Wajib Dicoba
-
5 Bedak Tabur Terbaik untuk Kulit Berjerawat, Ringan dan Tidak Menyumbat Pori
-
Bulog Kalbar Tingkatkan Penyerapan Gabah di 2026, Stok Beras Dipastikan Aman
-
75 Persen Masjid di Indonesia Bermasalah dengan Pengeras Suara