SuaraKalbar.id - Sebanyak 6 kader Partai Demokrat Kalimantan Barat membelot ke kubu Moeldoko. Mereka menghadiri Kongres Luar Biasa (KLB) di Deli Serdang, Sumatera Utara, Jumat (5/3/2021).
Keenam kader ini terancam dipecat karena dianggap sudah berkhianat terhadap partainya sendiri.
"Saya mendapat laporan dari beberapa orang, dari beberapa media online juga. Bahwa ada enam kader Demokrat Kalbar yang mengikuti KLB abal-abal itu," kata Ketua DPD Partai Demokrat Kalbar, Erma Suryani Ranik saat ditemui suara.com di Kantor DPD Partai Demokrat Kalbar, Jumat sore.
Sebelumnya Erma memang sudah memberikan ultimatum akan memecar jika ada kader Partai Demokrat Kalbar yang hadir dalam KLB abal-abal di Sumatera Utara itu.
Baca Juga: Netizen Ramai-ramai Kritik Moeldoko, Disuruh Buat Partai Sendiri
"Akan saya pecat. Karena partai harus menegakkan aturan. Sedangkan Demokrat adalah partai yang sangat taat dengan aturan," ucapnya.
Sejauh ini, kata Erma, jumlah kader yang hadir baru terpantau ada enam orang. Mereka semuanya adalah mantan-mantan caleg yang gagal terpilih pada Pemilu 2019. Ada juga yang gagal terpilih berturut-turut tiga kali Pemilu.
"Keenam orang kader ini, pengkhianat. Bukan pembelot lagi. Jadi, ini mereka yang ikut menghadiri KLB abal-abal ini semua kader yang bukan pemilik suara sah. Mereka pernah caleg dan gagal terpilih.
Erma mengatakan, pihaknya sedang mengumpulkan bukti terkait keberadaan kader Demikrat Kalbar menghadiri KLB abal-abal tersebut. Jika bukti kuat sudah terkumpul, dia memastikan, kader bersangkutan dikenakan sanksi pemecatan.
"Data sementara yang kami kumpulkan ada enam orang kader. Namanya belum bisa kita buka. Tapi kita ada bukti kuat, dari link pemberitaan media online nasional," jelasnya.
Baca Juga: Polda Sumut Tak Ikut Campur soal KLB Demokrat: Kita Jaga Kondusifitas
Pada link pemberitaan media online nasional itu, sambung Erma, begitu diklik langsung muncul wajah kader yang bersangkutan.
"Kader yang muncul di media itu, posisinya tidak dalam struktur DPD, melainkan di salah satu Majelis Pertimbangan Daerah," terangnya.
Sebagaimana diketahui, hasil KLB di Deli Serdang ini menjadikan Moeldoko sebagai Ketum Partai Demokrat. Menurut Erma, sangat lucu dalam kongres yang dipaksakan itu. Karena Moeldoko tidak hadir, tapi bisa dijadikan ketua umum.
"Apalagi oemilik surat suara sahnya ada di Kalbar semua. Ketua-ketua DPC ada di Kalbar semua. Ya, (Kader Demokrat Kalbar) yang hadir di KLB sana ya abal-abal lah. Moeldoko adalah abal-abal, Ketum Partai Demokrat tetap AHY," tutupnya.
Kontributor : Ocsya Ade CP
Berita Terkait
-
Kabar Gembira! UMK Kalimantan Barat 2025 Dipastikan Naik: Tembus Rp 3,5 Juta?
-
Teken Dealership Agreement Eksklusif, MAB Jadi Distributor Resmi Truk Yutong di Indonesia
-
Biografi Candra Kusuma, Anggota DPRD Bogor yang Viral Gara-gara Skandal Dibocorkan Anak
-
Kritik Naturalisasi Timnas Indonesia, Anggota DPR Anita Jacoba Ditindak Partai Demokrat
-
Moeldoko Pernah Banting 'Jam Tangan Mewah', Pejabat Kejagung Diharap Berlaku Sama
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Kebakaran Hebat Melanda Pasar Melati di Kubu Raya, 8 Kios Hangus Terbakar
-
Kenapa Samsung S24 Ultra Mahal?
-
Kasus Korupsi BP2TD Mempawah Terus Berjalan, Polda Kalbar Pastikan Tidak Mandek
-
2 Kios di Sungai Kakap Terbakar, Diduga Akibat Korsleting Listrik
-
Ibu di Sambas Diduga Membunuh Bayi Baru Lahir, Kasus Terbongkar di Puskesmas