Scroll untuk membaca artikel
Husna Rahmayunita
Kamis, 11 Maret 2021 | 19:50 WIB
Cara ibu hamil naik motor panen pujian. (TikTok/@yuliama4467)

SuaraKalbar.id - Banyak wanita yang tetap mengendarai sepeda motor meski dalam kondisi hamil karena berbagai alasan, seperti tuntunan kerja atau kondisi darurat.

Hal itu cukup berisiko, apalagi kondisi jalanan tak menentu. Seorang ibu hamil alias bumil lantas menunjukkan cara kreatif agar tetap aman berkendara di jalanan hingga aksinya viral.

Itu ditunjukkan lewat postingan yang dibagikan oleh pengguna TikTok @yuliana446, baru-baru ini.

Warganet tersebut memperlihatkan sosok ibu hamil saat melintas di jalanan menggunakan sepeda motor matik.

Baca Juga: Viral, Dijual Bantal Pocong: Cocok untuk Jomblo dan Pendosa Biar Tobat

Ibu berjaket merah itu melaju dengan pelan dan cenderung menepi di jalanan demi menjaga kandunganny.a

Dia membawa tas ransel warna biru dan di tas itu terlihat ada pemandangan menggelitik.

Si ibu hamil memajang pengumuman yang ditujukan kepada pengendara lain. Pengumuman itu ditulis di kertas yang ditempel di tas ranselnya.

Adapun bunyi pengumuman tersebut adalah meminta pengendara untuk berhati-hati apabila berdekatan dengan kendarannya. Mengingat dia sedang hamil, sehingga dia berharap agar pengguna jalan lain lebih bersabar.

Cara ibu hamil naik motor panen pujian. (TikTok/@yuliama4467)

"Maaf, mohon bersabar dan hati-hati," tulisnya.

Baca Juga: Heboh Akad Nikah Mewah di Bioskop, Publik Langsung Sedih Pas Bayangin Biaya

Sontak hal itu mengundang perhatian warganet. Tak sedikit yang menilai pengumuman tersebut menginspirasi.

Terlebih sudah banyak kejadian tak menyenangkan yang dialami ibu hamil di jalanan. Beragam pujian pun ditujukan kepada ibu tadi.

"Ide bagus nih...we yang naik motor pelan," kata retno05.

"Pintar diinfpin biar yang belakang gak nyalip-nyalip atau bunyiin klakson bikin pengang kuping kan kasian yang lagi hamil," tulis Glori.

"Ya Tuhan, ini cara yang sangat luar biasa, salam cinta dariku," timpal Cici.

Load More