SuaraKalbar.id - Sistem bayar di tempat atau COD dipilih sebagian orang saat belanja online karena dianggap lebih aman. Tetapi terkadang masih ada yang belum paham soal COD.
Bukan soal sistem pembayarannya namun karena keliru penyebutannya. Seperti yang terlihat lewat cerita viral kali ini.
Dibagikan akun @txtdarionlshop Selasa (13/4/2021), bidikan layar percakapan antara penjual dan pembeli anonim via WhatsApp.
Dalam obrolan itu, awalnya si pembeli bertanya kepada pihak olshop cara bayar barang karena tak memiliki rekening.
"VOC bisa gak sis? Aku ndak punya rekening," ujarnya.
Mendapat pesan tersebut, penjual tersadar kalau pembeli salah menyebutkan sistem cash on delievery (COD). Dia pun mengoreksinya dan mengaku bisa melayani sistem seperti itu.
"Bukan VOC kak, COD maksud kamu ya kak? Bisa kok untuk wilayah Surabaya," balasnya.
Alih-alih menerima, pembeli justru bilang, "Bukan COD sis tapi VOC".
Penjual pun mempertanyakan maksud pesan pembeli yang tak terima dengan kata COD.
Baca Juga: Penjual Bakso Cantik di Bandung Ini Mampu Jual Seratusan Mangkok per Hari
"Maksudnya VOC?" tanyanya.
Pembeli pun merangkan VOC yang diungkapkannya tadi. "Bayar langsung ketemuan sis," kata dia.
Kontan saja hal itu membuat pembeli kesal karena yang dimaksud sama halnya dengan COD
"YaAllah..Iyaaa kak itu namanya COD," jawabnya dengan emoji kesal.
Yang membuat makin dongkol pembeli seolah tak merasa bersalah dan kembali meminta COD.
Kontan saja hal itu turut membuat warganet ikut naik tensi. Mereka mengungkit soal VOC yang dikira COD.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung SPF untuk Usia 40 Tahun, Cegah Flek Hitam dan Penuaan
- PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 3 Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2027 dan Piala Dunia 2030
Pilihan
-
Penculik Bilqis Sudah Jual 9 Bayi Lewat Media Sosial
-
Bank BJB Batalkan Pengangkatan Mardigu Wowiek dan Helmy Yahya Jadi Komisaris, Ada Apa?
-
Laurin Ulrich Bersinar di Bundesliga 2: Makin Dekat Bela Timnas Indonesia?
-
Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
-
4 HP 5G Paling Murah November 2025, Spek Gahar Mulai dari Rp 2 Jutaan
Terkini
-
VinFast: Ketika Kendaraan Listrik Bersenyawa dengan Kehidupan, Membangun Masa Depan Berkelanjutan
-
BRI Pertimbangkan Buyback untuk Perkuat Nilai dan Kinerja Berkelanjutan
-
BRI Dorong Ekonomi Hijau Lewat Pameran Tanaman Hias Internasional FLOII Expo 2025
-
BRI Hadirkan Semangat Baru di USS 2025: The Name Got Shorter, The Vision Got Bigger
-
BRImo Makin Gacor, Transaksi Tembus Rp.5000 Triliun