SuaraKalbar.id - Di bulan Ramadan, momen membuat kue kering sudah menjadi tradisi yang sering dilakukan oleh warga masyarakat Indonesia. Salah satu yang digemari oleh beberapa orang ialah kue nastar.
Tetapi tak jarang, dalam proses pembuatan kue kerin hal tak terduga kerap terjadi. Misalnya seperti yang dialami oleh wanita berikut ini saat sedang sibuk membuat kue kering.
Ya, belum lama ini pemilik akun TikTok @niaclarmon536 ini membagikan pengalaman pahitnya ketika memasak kue nastar di dapur.
Pada video singkat yang diunggah, wanita ini menunjukkan pembuatan kue kering lebaran yang berujung kepanikan.
Siapa sangka ternyata tabung gas yang digunakan untuk memasak meledak. Nia bercerita, gas yang ia gunakan habis dalam posisi masih menyala, tetapi selang regulatornya tak ia copot.
Selang regulator yang tak langsung dicopot dan belum dalam posisi mati itu membuat gas merembes keluar hingga tercium bau gas dan meledak. Ledakannya sangat kencang hingga atap lantai dua runtuh.
Tak hanya itu, pintu yang terkunci bahkan sampai terbuka. Semua barang di dapur pun jatuh berhamburan.
Tentu saja hal itu sempat membuat Nia panik. Dapur yang semula baik-baik saja jadi hancur berantakan.
Untungnya, pada kejadian ini tak menelan korban jiwa. Dapur Nia yang hancur karena ledakan pun kini sudah direnovasi jadi lebih modern.
Baca Juga: Bucin Sesat! Viral Pria Mau Disuruh Cuci Pembalut Pacar, Publik Ikut Jijik
Video ini pun menarik banyak perhatian warganet. Lebih dari seribu komentar memenuhi unggahan ini.
"Ya Allah ada-ada aja padahal mau lebaran. Turut berduka ya," komentar seorang warganet.
Warganet lainnya juga turut berkomentar. "Ya ampun untung nggak apa-apa yang punya rumah," ujar warganet ini.
"Sampai umur 35 tahun gini aku masih takut pakai kompor gas. Pakai kompor minyak terus," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Rabu (5/5/2021), video dapur meledak gegara kue nastar ini mendadak viral dan sudah ditonton sebanyak lebih dari 3 juta kali di TikTok.
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
BRI Perkuat Sektor Produktif UMKM dengan Penyaluran KUR
-
4 Pejabat KPU Karimun Ditetapkan Jadi Tersangka Korupsi Dana Hibah
-
Kepala Patung Soekarno di Indramayu Miring gegara Tertimpa Tenda
-
Pawai Cap Go Meh 2026 di Pontianak Digelar Setelah Salat Tarawih
-
BRI Perkokoh Kemitraan Strategis dengan SSMS untuk Tingkatkan Skala dan Keberlanjutan Industri Sawit