Scroll untuk membaca artikel
Husna Rahmayunita
Kamis, 06 Mei 2021 | 11:30 WIB
Ilustrasi - mudik. [Suara.com/Dian Latifah]

SuaraKalbar.id - Larangan mudik Lebaran yang berlaku mulai 6 hingga 17 Mei 2021 nyatanya meninggalkan beragam cerita menggelitik.

Seperti warganet yang membagikan tips aman mudik namun caranya cenderung nyeleneh. Tips itupun viral.

Hal tersebut ditunjukkan lewat unggahan akun Instagram @infokomando belum lama ini.

Dalam video itu, warganet menyikapi kebijakan larangan mudik dari pemerintah dengan cara menggelikan.

Baca Juga: Mudik di Sulawesi Tenggara Sulit Dibendung, Warga Serbu Kapal Penyeberangan

“Ini yang paling ditunggu netijen, cari segala cara buat mudik aman,” tulis pengunggah video sebagai narasi sebagaimana diberitakan Hops.id (jaringan Suara.com), Kamis (6/5/2021)

Terlihat dalam postingan tersebut, awalnya suara helikopter di sebuah perbukitan tinggi dan lebat dengan pepohonan hijau.

Lalu terdengar suara baling-baling helikopter melintas. Suara tersebut semakin lama semakin kencang.

Tak lama setelahnya terlihat sebuah helikopter berwarna putih besar mengangkut truk dengan seutas tali.

Warganet bagikan tips aman mudik. (Instagram/@infokomando)

Helikopter yang membawa kendaraan berat tersebut tampak melintasi pegunungan dengan sangat hati-hati.

Baca Juga: Ini Catatan Bagi Warga Bekerja di Luar Bogor, Selama Larangan Mudik

Kendati begitu, tak diketahui lebih lanjut kapan dan di mana peristiwa tersebut terjadi.

Usut punya usut, ternyata video tersebut merupakan guyonan alias hiburan belaka lantaran memperlihatkan sesuatu yang terbilang tak wajar.

Meski begitu, video warganet bagikan tips mudik nyeleneh tersebut sukses mengundang gelak tawa pengguna media sosial lainnya.

Beragam komentar menggelitik pun dituliskan.

"Terus sopir truk di dalamnya bikin konten nyetir mobil terbang,” kata @reno_agu***.

"Melewati hutan, jasa angkutan helicopter laku keras,” timpal @sigi***.

“Informasinya min, tempat rental helinya di mana? Ane mau derek odong-odong buat mudik (emotikon tertawa)," tulis @koesya**.

Videonya bisa ditonton di sini.

Load More