SuaraKalbar.id - Tanggapan Arie Untung soal ibadah haji dibatalkan menuai sorotan dari aktivis Nadhlatul Ulama (NU), Guntur Romli.
Guntur Romli mengkritisi pernyataan Arie Untung yang mempertanyakan alasan pelarangan ibadah haji hingga membawa-bawa nama surga.
Dia menanggapai pemberitaan berjudul "Ibadah Haji Dibatalkan, Arie Untung: Gimana Kalau Allah Buka Pintu Surga Kecuali Untuk Indonesia?" melaluli laman Facebook pribadinya, Kamis (4/6/2021).
Menurutnya, pertanyaan yang disampaikan Arie Untung itu keliru dan justru menandakan kurang ilmu.
Baca Juga: Batalkan Pemberangkatan Jamaah Haji 2021, Menag: Demi Keselamatan Jamaah
Gun Romli pun memberikan sindiran menohok kepada Arie Untung.
"Bawa-bawa surga mulu, uda sanaaa cepet-cepet ke surga...,"
"Pertanyaan bodoh gak perlu jawaban, buka dan tutup pintu surga gak terkait sebuah negara. Ngaji dulu yang bener, biar gak kelihatan go***knya...," sentil Gun Romli.
Sebelumnya, Arie Untung mengungkap kekecewannya usai mengetahui adanya pembatalan ibadah haji jemaah Indonesia.
"Kami gak diizinkan ke sana? Arab Saudi membuka pintu haji untuk beberapa negara, tapi Indonesia gak termasuk," ujar Arie Untung melalui akun Instagram miliknya, Jumat.
Baca Juga: Pemberangkatan Haji Tahun Ini Dibatalkan, Indonesia Tak Dapat Kuota
Sebagai umat Islam, Arie Untung merasa sedih mendengar berita tersebut. Namun baginya lebih rugi jika tak diizinkan masuk surga.
"Sabar aja. Bayangkan bagaimana kalau Allah membuka pintu surga untuk beberapa negara tapi kita nggak termasuk?" ungkap Arie Untung di Instagram dikutip Jumat (4/6/2021).
"Ini yang lebih sedih. Coba Kalau di dunia saja nggak mau ditemuin kita? Gimana di akhirat?" sambungnya.
Setelah adanya pembatalan ibadah haji, Arie Untung mengaku mendapat pelajaran yang sangat berharga yakni manusia hanya bisa berusaha, sementara Tuhan yang menentukan.
"Izin kesana hanya kebijakan manusia dan semua pihak sudah berusaha maksimal. Tetap Kau lah Rabb kami segala penentu kebijakan," tulis Arie Untung.
Berita Terkait
-
Guntur Romli Tolak Soeharto Jadi Pahlawan Nasional: Mengkhianati Reformasi!
-
Terduga Hacker PDNS Minta Maaf, Guntur Romli: Ini Lucu 100 Persen
-
Teganya Kau Kafirkan Ustaz Adi Hidayat karena Musik, Nabi Muhammad Bilang Sama Saja Membunuhnya
-
Sama-sama Bela Ustaz Adi Hidayat, Intip Pendidikan Ifan Seventeen dan Arie Untung yang Lulus dari Universitas Ternama
-
Ifan Seventeen Sedih Musik Diharamkan sampai Gurunya Dikafirkan, Cak Imin Kasih Komentar Tegas
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
-
Pegawai Komdigi Manfaatkan Alat AIS Rp250 M untuk Lindungi Judol, Roy Suryo Duga Ada Menteri Ikut 'Bermain'
-
Trump Effect! Wall Street & Bursa Asia Menguat, IHSG Berpotensi Rebound
-
Baru Sebulan Jadi Bos NETV, Manoj Punjabi Mengundurkan Diri
-
Harga Emas Antam Meroket! Naik Rp14.000 per Gram Hari Ini
Terkini
-
Dramatis! Lansia Hilang 3 Hari di Desa Pak Utan Bengkayang, Korban Ditemukan dalam Kondisi Lemas
-
Gempa Magnitudo 2,5 Guncang Kendawangan, Kabupaten Ketapang
-
Polda Kalbar Gerebek Kampung Beting, Ungkap Sarang Judi Online dan Pengguna Narkoba
-
BRI Fellowship Journalism 2025 Diapresiasi Dewan Pers
-
Kalbar Terima Hibah Rp1 Triliun dari Green Climate Fund untuk Pelestarian Hutan