SuaraKalbar.id - Curah hujan tinggi mengakibatkan sejumlah titik di Kota Pontianak, Kalimantan Barat banjir. Puskesmas Purnama terdampak.
Puskesmas Purnama kebanjiran sehingga terpaksa menutup pelayanan kesehatan untuk para pasien, Kamis (10/6/2021).
Penutupan ini dilakukan sementara sampai air surut sehingga pelayanan bisa maksimal.
"Saat ini memang Puskesmas Purnama terendam, sehingga tidak bisa melayani pasien untuk sementara waktu, namun apabila airnya sudah surut maka dibuka kembali," ujar Kepala Dinas Kesehatan Kota Pontianak Sidiq Handanu seperti dikutip dari Antara.
Baca Juga: Cara Mengurus Akta Kematian di Pontianak, Simak Syarat dan Prosesnya
Ia menjelaskan untuk sementara ini masyarakat bisa mencari fasilitas kesehatan di tempat lain.
"Ini (genangan air) merupakan bencana yang tidak terduga, namun masyarakat bisa mencari fasilitas kesehatan di puskesmas lain di sekitar itu, misalnya di Gang Sehat ataupun Gang Bali," sambungnya.
Sidiq pun menyebut pihaknya berencana merenovasi Puskesmas Purnama untuk mengantisipasi banjir. Namun masih terkendala karena belum ada anggaran.
Sebelumnya, Wali Kota Pontianak Edi Kamtono mengatakan sebagian besar daerah di Pontianak rawan genangan air, karena sebagian besar dataran rendah.
Apalagi, pertumbuhan pembangunan kota yang cepat maka semakin menambah potensi genangan air tersebut, ditambah posisinya dibelah oleh Sungai Kapuas dan Landak.
Baca Juga: Kereta ke Banyuwangi Sempat Telat, Rel Kereta Terendam Setelah Hujan 4 Jam
"Sehingga kami terus berupaya memelihara parit-parit yang ada dan melakukan peninggian jalan sehingga tidak mudah tergenang air ketika musim penghujan dan air pasang laut tinggi di bulan Desember hingga Januari," ujarnya.
Berita Terkait
-
Berita Kemarin: Banjir Kepung Permukiman Warga, JLF Sepi Pengunjung Imbas Ekonomi Lesu
-
Tornado Dahsyat Landa AS: 7 Tewas, 55 Juta Terancam! Banjir Bandang Mengintai
-
Ditanya Banjir Sampai Sampah saat Halalbihalal ke Megawati, Pramono: Alhamdulillah Bisa Kita Jawab
-
Giant Sea Wall: Solusi Banjir Rob Jakarta atau Proyek Ambisius Tanpa Dana Jelas?
-
Fantastis! Total Kerugian Akibat Banjir Jabodetabek Ternyata Tembus Rp1,7 Triliun
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Syok, Bapak 11 Anak dengan Hidup Pas-pasan Tolak KB: Kan Nggak Mesti Begitu
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- JakOne Mobile Bank DKI Diserang Hacker? Ini Kata Stafsus Gubernur Jakarta
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Review Pabrik Gula: Upgrade KKN di Desa Penari yang Melebihi Ekspektasi
Pilihan
-
Pantang Kalah! Ini Potensi Bencana Timnas Indonesia U-17 Jika Kalah Lawan Yaman
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan RAM 8 GB Terbaik April 2025
-
Kurs Rupiah Selangkah Lagi Rp17.000 per Dolar AS, Donald Trump Biang Keroknya
-
Libur Lebaran Usai, Harga Emas Antam Merosot Rp23.000 Jadi Rp1.758.000/Gram
-
Jadwal Timnas Indonesia U-17 vs Yaman, Link Live Streaming dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Desa Wunut Bagikan THR dan Jaminan Sosial, Bukti Nyata Inovasi Desa Berkat Program BRI
-
Panduan Jelajah Bukit Kelam: Destinasi Wisata di Sintang yang Menakjubkan
-
Mengenal Tradisi Gawai Dayak: Tempat Liburan Sekaligus Menyelami Budaya Lokal
-
Rute Perjalanan Darat dari Pontianak ke Kapuas Hulu: Apa yang Perlu Kamu Siapkan?
-
Kuliner Khas Kalimantan Barat: 7 Makanan yang Wajib Dicoba Saat Liburan