SuaraKalbar.id - Pemerintah Kota Pontianak, Kalimantan Barat kejar target vaksinasi Covid-19. Pemkot setempat menyediakan 38 tempat vaksinasi Covid-19 di Pontianak untuk warga.
Kepala Dinas Kesehatan Kota Pontianak Sidiq mengatakan pihaknya menargetkan pelayanan vaksinasi Covid-19 bisa menjangkau dua hingga tiga ribuan orang dalam sehari.
Namun masih banyak masyarakat yang belum mengakses untuk divaksinasi di puskesmas-puskesmas yang ada di Kota Pontianak.
Pemkot menyediakan lokasi vaksin di rumah sakit dan puskesmas di Kota Khatulistiwa.
Baca Juga: Jokowi Tinjau Vaksinasi Massal di Stadion Bekasi
"Ada beberapa fasilitas kesehatan yang belum dimanfaatkan dengan baik oleh masyarakat," katanya, Senin (14/6/2021).
Sebelumnya, Pemkot juga mulai memberikan vaksin kepada warga berusia 50 tahunan, tak hanya lansia berumur 60 tahun ke atas.
Menurut Sidiq, nantinya pihaknya akan memberikan bonus kepada pengantar lansia yang menjalani vaksinasi.
"Saat ini kami sudah menyasar pada masyarakat kelompok usia 50 tahun, dan ada bonus bagi yang mengantar orang tuanya sebanyak dua orang, maka yang mengantar juga ikut diberikan vaksin," sambung Sidiq.
Vaksinasi itu dilakukan secara bertahap guna menghindari kerumunan.
Baca Juga: Waduh! Ponsel Warga Tolak Vaksinasi COVID-19 Akan Diblokir, Balik ke Zaman Batu Dong
"Kami belum melakukan vaksinasi massal untuk semua usia, dan tetap fokus pada kelompok-kelompok tertentu dulu atau sesuai dengan stok vaksin," pungkas Sidiq. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- 8 Rekomendasi Mobil Bekas Murah Tipe MPV Mei 2025: 7-Seater Harga Mulai Rp30 Jutaan, Pajak Miring
- 3 Pihak Blak-blakan Beri Dukungan untuk Yuran Fernandes, Komdis PSSI Revisi Hukuman
- Rekomendasi 5 Mobil Bekas Murah Meriah untuk Ibu Muda yang Super Aktif! Mulai 65 Jutaan
- Olla Ramlan Resmi Umumkan Lepas Hijab: Pilihan Terbaik Bukan yang Bikin Kita Nyaman
- 10 Pemain Keturunan Bisa Dinaturalisasi Demi Timnas Indonesia Lolos Olimpiade 2028
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Semen Padang Imbang, Dua Degradasi Ditentukan di Pekan Terakhir!
-
Pantas Dipanggil ke Timnas Indonesia, Patrick Kluivert Kirim Whatsapp Ini ke Ramadhan Sananta
-
BREAKING NEWS! Kaesang Pangarep Kirim Isyarat Tinggalkan Persis Solo
-
Danantara Mau Suntik Modal ke Garuda Indonesia yang 'Tergelincir' Rugi Rp1,2 Triliun
-
5 Pilihan HP Murah RAM Besar: Kamera 50 MP ke Atas, Baterai Tahan Lama
Terkini
-
Desa BRILiaN Hargobinangun Kelola Sampah Digital dan Pariwisata, UMKM Tumbuh Bersama BRI
-
SPMB 2025 Kota Pontianak, Ini Daftar Sekolah yang Buka Jalur Domisili untuk Siswa Luar Kota
-
Kalbar Akan Bentuk 2.038 Koperasi Merah Putih, Ini Syarat Untuk Jadi Anggota dan Raih Manfaatnya!
-
Pengundian Dilakukan Transparan, Para Pemenang Menerima Hadiah BRImo FSTVL 2024
-
Mengungkap Sejarah Suku Dayak, Dari Rumah Panjang Hingga Mitos Panglima Burung