SuaraKalbar.id - Warga digegerkan dengan penemuan mayat pria mengapung di Pontianak, Kalimantan Barat.
Disinyalir, mayat terbawa arus aliran sungai di Jalan Pembangunan, Kelurahan Sungai Beliung, Kecamatan Pontianak Barat.
Saat ditemukan pada Selasa (15/6/2021) jenazah tersangkut di samping sampan warga.
"Berdasarkan keterangan saksi dua Juliansyah bahwa dirinya juga sehari-hari bekerja di pembuatan batako Aneka Indah, di malam sebelumnya ia sempat mandi di tepian dan tidak melihat tubuh atau mayat yang ditemukan pagi ini," ujar Kapolsek Pontianak Barat, AKP Muslimin.
Baca Juga: Kecelakaan Beruntun di Bundaran Untan Pontianak, Diduga karena Sopir Mabuk
Namun, di pagi harinya dia diberitahu oleh saksi pertama bahwa telah melihat mayat di samping sampan yang tertambat di samping pembuatan batako Aneka Indah.
Kedua saksi lu almenginformasikan ditemukan mayat di aliran sungai samping lokasi pembuatan Batako Aneka Indah ke ketua RT.
Saat ditemukan kondisinya mayat mengenaskan. Diduga korban sudah terseret arus selama beberapa hari.
"Sudah dalam keadaan membengkak dan kulit mengelupas diduga akibat berada di air lebih dari dua hari," beber Muslimin.
Adapun identitas korban masih belum diketahui. Namun diperkirakan pria itu berusia 30-40 tahunan.
Baca Juga: Brakkk! Jadi Korban Tabrak Lari, Pria Tanpa Identitas Tewas di Jalan Benyamin Sueb
Saat ini tubuh Mr X sudah dievakuasi oleh personel Polsek Pontianak Barat dan Inafis Polresta Pontianak ke Rumah Sakit Dr Soedarso Pontianak untuk penanganan dan identifikasi lebih lanjut.
"Dari hasil pemeriksaan luar oleh Inafis Polresta tidak menemukan tanda-tanda kekerasan di tubuh mayat itu," kata dia.
Muslimin menambahkan pihaknya masih melakukan penyelidikan lebih lanjut untuk mengetahui penyebab pasti sudah berapa lama mayat tersebut meninggal dan mencari identitasnya. (Antara)
Berita Terkait
-
Fakta Ngeri Tukang Jagal Pemutilasi Eks Istri Siri: Nyabu Dulu, Fauzan Kondisi Nge-Fly saat Penggal Kepala Korban
-
Geger Bule Swiss Tewas di Kosan Tanjung Priok, Korban Filip Sempat Curhat soal Cewek Misterius ke Pemilik Kos
-
Polisi Identifikasi Penemuan Mayat Tanpa Kepala di Muara Baru, Inisialnya SH
-
Detik-detik Temuan Mayat Wanita Tanpa Kepala di Muara Baru Jakut, Berawal dari Kantong Besar Mengambang
-
Ngeri! Geger Mayat Wanita Tanpa Kepala di Muara Baru Jakut, Korban Pembunuhan?
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Kecelakaan Tragis di Jalan Trans Kalimantan: Seorang Pengendara Motor Tewas di Tempat
-
Aston Pontianak Ajak Masyarakat Meriahkan Pilkada Serentak dengan Promo Menarik dan Tantangan Kreatif
-
Banjir Kembali Rendam Desa Darit Landak, Ketinggian Air Capai 80 Centimeter
-
Ngeri! Ngaku Lihat Pria Lain di Kamar Istri, Suami di Kalbar Ngamuk Bacok 3 Orang
-
Dirut BRI Dinobatkan Sebagai The Best CEO untuk Most Expansive Sustainable Financing Activities