SuaraKalbar.id - Satu unit peti kemas jatuh dari truk kontainer usai menabrak pohon yang menjuntai di Jalan Raya Sungai Kakap, Desa Pal Sembilan, Rabu (29/9/2021).
Kejadian ini menyebabkan tiga pengendara mengalami luka akibat terjatuh tertimpa dahan pohon. Kemacetan pun terjadi.
Melansir laman Insidepontianak.com, Kanit Lantas Polsek Sungai Kakap, Iptu Suyadi mengatakan, kejadian ini terjadi pukul 06.30 WIB. Saat itu, truk kontainer melaju dari arah Pontianak menuju Desa Sungai Kakap.
“Sesampainya di TKP, peti kemas tersangkut pohon yang menjuntai, akibatnya terjatuh ke badan jalan,” kata Iptu Suyadi.
Dia memastikan, tidak ada korban jiwa atas peristiwa itu. Sementara pengemudi truk kontainer akan diperiksa untuk mengetahui ada kelalaian atau tidak atas kejadian tersebut.
Berdasarkan data yang yang diterima Suyadi, ada beberapa korban akibat kejadian ini. Mereka mengalami luka ringan.
“Pastinya saya belum tau. Informasi ada tiga,” kata dia.
Sementara itu, Burhayah salah seorang warga menyebut, salah seorang korban kejadian itu adalah seorang polisi yang bertugas di Polsek Sungai Kakap. Dia menjadi korban saat menuju ke Mapolsek Sungai Kakap.
“Beliau terkena dahan pohon saat melaju dari arah Pontianak. Akibatnya jatuh dan mengalami luka di lutut,” terangnya.
Baca Juga: Kecelakaan di Cianjur, Truk Bermuatan Botol Minuman Tabrak Empat Mobil dan Rumah
Saat ini peti kemas sudah berhasil dievakuasi dari badan jalan sekitar pukul 07.50 WIB. Kondisi arus lalu lintas pun kembali lancar.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Waspada! BMKG Rilis Prakiraan Cuaca untuk Sintang dan Sekadau Sepekan
-
Dinkes Kalbar Tingkatkan Kewaspadaan Superflu, Masyarakat Diminta Tetap Waspada Tanpa Panik
-
6 Imigran Gelap Asal Afghanistan dan Afrika Diamankan di Lombok, Ini Perkaranya
-
Kolaborasi PUBG Mobile dan Peaky Blinders Hadirkan Thomas Shelby
-
Gotong Royong Petugas Gabungan Bersihkan Rumah Warga dan Gereja Pascabanjir Sekadau Hulu