SuaraKalbar.id - Salah satu pernikahan dibuat heboh oleh kehadiaran beberapa teman pengantin yang membawa kado tak terduga dan mengundang tawa tamu undangan lain.
Video rombongan tamu yang kelewat heboh tersebut viral setelah dibagikan di media sosial.
Lewat unggahan akun @rosyidnuryanto di media sosial TikTok, terlihat jika seorang tamu masuk ke area resepsi dengan menggunakan sepeda sembari membawa caping.
Aksi tamu undangan satu ini sukses mencuri perhatian. Tak sampai di sana, rombongan tamu lainnya lantas datang mengikuti.
Baca Juga: Jual Kulkas Harga Rp 300 Perak, Warganet Sedih Lihat Penampakannya
Tidak kalah heboh, seorang tamu tampak memakai sepeda roda tiga. Selain itu, banyak pula yang membawa hadiah berupa peralatan rumah tangga.
Rombongan tamu undangan ini lantas tampak berkumpul di depan pelaminan. Melihat ulah para tamu tersebut, pasangan pengantin hanya bisa menahan tawa.
Tidak hanya itu, warganet sukses dibuat salah fokus dengan beberapa hadiah yang dibawa.
Bukan hanya peralatan rumah tangga seperti sapu, alat pel, panci, wajan, dan ember, ada pula tamu yang malah membawa pohon pisang hingga memberikan bebek.
Sementara, pasangan pengantin satu ini juga mendapat buket tak biasa. Buket yang diberikan tersebut berisi test pack dan tisu magic.
Baca Juga: Viral Anak Kost Terobos Pesta Kondangan, Aksinya Bikin Geleng Kepala: Stay Cool, Bodo Amat
Pada kolom komentar, akun @rosyidnuryanto mengungkap jika hal tersebut sudah merupakan bagian dari adat di kampung mereka.
"Jadi ini adalah adat kampung kita, pelepasan bujang dari karang taruna, mengucapkan selamat pada pengantin yang sudah berjasa besar di kampung," jelas @rosyidnuryanto.
Video rombongan tamu undangan yang kelewat heboh tersebut kini sudah viral ditonton 4,5 juta kali sejak dibagikan di TikTok.
Tak hanya itu, warganet juga ramai meninggalkan komentar setelah melihat aksi kocak tersebut.
"Seru banget punya temen kayak begini," tulis salah satu komentar.
"Buketnya anjir, tisu magic plus test pack."
"Gunanya bawa pohon pisang buat apaan," tanya komentar lain heran.
"Bapak ibunya baru nikah, anaknya udah dikado sepeda," tulis komentar lain gagal paham.
(Amertiya Saraswati)
Berita Terkait
-
Pernikahan Dengan Nuansa Tradisional Masih Diminati Generasi Muda, Cari Inspirasinya di Sini
-
Kenapa Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini Dianggap Tidak Sah? Kini Disarankan Menikah Ulang
-
5 Fakta Pernikahan Mahalini-Rizky Febian yang Disebut Tidak Sah, Kini Disarankan Nikah Ulang
-
Dari Skeptis hingga Yakin, Vidi Aldiano Sempat Tak Mau Nikah Sebelum Bertemu Sheila Dara
-
Segini Mahar yang Diberikan Rizky Febian ke Mahalini, Kini Pernikahan Dianggap Tidak Sah
Terpopuler
- Keponakan Megawati jadi Tersangka Kasus Judol Komdigi, PDIP: Kasus Alwin Jabarti Kiemas Contoh Nyata Politisasi Hukum
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Hukum Tiup Lilin Dalam Islam, Teganya Geni Faruk Langsung Padamkan Lilin Ultah saat Akan Ditiup Ameena
- Kevin Diks: Itu Adalah Ide yang Buruk...
- Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
Pilihan
-
Setelah Pilkada, Harga Emas Antam Meroket Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Mempelajari Efektivitas Template Braille pada Pesta Demokrasi
-
Ingat! Penurunan Harga Tiket Pesawat Domestik 10 Persen Hanya Berlaku Hingga 3 Januari
-
Uji Tabrak Gagal Raih Bintang, Standar Keamanan Citroen C3 Aircross Mengkhawatirkan
-
Erick Thohir Sebut Aturan Kredit Pembiayaan Rumah Ribet, Target Prabowo Dibawa-bawa
Terkini
-
Kecelakaan Tragis di Jalan Trans Kalimantan: Seorang Pengendara Motor Tewas di Tempat
-
Aston Pontianak Ajak Masyarakat Meriahkan Pilkada Serentak dengan Promo Menarik dan Tantangan Kreatif
-
Banjir Kembali Rendam Desa Darit Landak, Ketinggian Air Capai 80 Centimeter
-
Ngeri! Ngaku Lihat Pria Lain di Kamar Istri, Suami di Kalbar Ngamuk Bacok 3 Orang
-
Dirut BRI Dinobatkan Sebagai The Best CEO untuk Most Expansive Sustainable Financing Activities