3. Kisah Asmara
Baim Wong akhirnya melabuhkan hati kepada Paula Verhoeven. Pernikahan Baim dan Paula digelar pada 22 November 2018. Proses Baim dan Paula untuk mantap naik ke pelaminan pun terbilang singkat. Baim mengaku telah menyatakan cintanya ke Paula setelah 10 hari berkenalan. Mereka juga hanya berpacaran selama 3 bulan.
Sebelum bertemu Paula, Baim Wong pernah menjalin hubungan asmara dengan sejumlah artis cantik. Baim sempat berpacaran dengan Vonny Cornelia sekitar 2 tahun. Ia juga mengalami cinta lokasi dengan Marshanda, namun hanya hitungan bulan saat menjalin kasih bersama Yasmine Wildblood. Baim juga sempat merencanakan pernikahan dengan Vebby Palwinta yang 15 tahun lebih muda darinya, namun gagal. Baru setelah itu, Baim menambatkan hati kepada Paula Verhoeven.
4. Kontroversi YouTube
Baca Juga: Profil Baim Wong, YouTuber yang Kehilangan 200 Ribu Subscribers Usai Marahi Kakek Suhud
Seperti artis lainnya, Baim Wong juga terjun ke dunia YouTube. Baim membuat kanal YouTube pada Juni 2016. Hingga Oktober 2021, kanal YouTube Baim Paula telah diikuti 19,5 juta pengguna.
Konten YouTube Baim Wong yang paling terkenal adalah social experiment. Dalam konten tersebut, Baim berdandan seperti pengemis atau orang gila untuk bagi-bagi uang. Paula pun pernah ikut serta dalam konten bertajuk "Jadi Orang Gila Enak Juga!! Prank Romantis Bareng Paula" yang saat ini telah disaksikan 13 juta kali.
Namun belakangan ini, konten YouTube Baim Paula menjadi viral di media sosial. Konten tersebut memperlihatkan Baim yang kesal karena diikuti seorang kakek bernama Suhud. Baim kemudian memarahi Kakek Suhud karena dianggap membahayakannya yang sedang membonceng sang putra, Kiano.
Potongan konten Baim Wong tersebut kemudian menuai kritik dari berbagai pihak. Baim dianggap tidak sopan terhadap orangtua. Selain itu, aksi Baim bagi-bagi uang di depan Kakek Suhud yang dianggapnya mengemis juga menuai kritik pedas. Yang paling disayangkan ialah karena momen tersebut diunggah ke YouTube tanpa menyensor wajah Kakek Suhud atau meminta persetujuan lebih dulu ke pihak bersangkutan.
Baim Wong diketahui telah meminta maaf kepada Kakek Suhud melalui Instagram pribadinya pada Rabu (13/10) pagi. Di tengah kebahagian menyambut anak kedua, Baim berharap peristiwa ini menjadi pembelajaran untuknya agar bisa lebih baik di masa depan.
Baca Juga: Teguran Keras Dokter Tirta ke Baim Wong, Suka Buat Konten Bagi-bagi Harus Tanggung Risiko
Penggemar pun berharap kebaikan Baim Wong tidak dilupakan karena kesalahan yang satu ini. Bagaimana pendapat kalian, guys? (Yohanes Endra)
Berita Terkait
-
Baim Wong Tantang Paula Verhoeven Sumpah Al-Qu'ran, Bolehkah dalam Islam?
-
Diduga Senasib Sulit Bertemu Anak, Asha Shara Kasih Wejangan ke Paula Verhoeven
-
Ibunda Paula Verhoeven Diduga Sindir Pedas Baim Wong : "Cium Kebusukanmu Sendiri"
-
Baim Wong Sebut Paula Verhoeven Manipulatif, Ibu Mertua Singgung Aroma Kebusukan
-
Curhat Pilu Paula Verhoeven Soal Kedua Anaknya Saat Ikuti Kajian: Gak Kuat
Tag
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Driver Ojol Dapat 'Tunjangan Hari Raya (THR)' 2025, Ini Kriteria dan Syaratnya
-
Komunitas Milenial Bergerak Sukses Gelar Aksi Sosial BERMANJA di Yogyakarta
-
Emas Antam Tembus Harga Tertinggi Sepanjang Masa Hari Ini, Jadi Rp1.742.000/Gram
-
Alasan Koster Naikkan Tunjangan DPRD Bali Karena Kasihan Bebannya Berat
-
Biasa Blak-blakan, Ahok Takut Bicara soal BBM Oplosan Pertamina: Ada yang Saya Enggak Bisa Ngomong
Terkini
-
Cek Fakta: Video Banjir di Kawasan Istana Garuda IKN
-
Tugu Khatulistiwa Pontianak Muncul di Promosi Squid Game Season 3
-
Jadwal Imsak dan Salat di Pontianak, Kamis 13 Maret 2025
-
Pemerintah Kubu Raya Pastikan Pemberian THR, Termasuk untuk Ojek Online dan Kurir
-
Pengepul Bensin Diduga Lalai, 2 Kios dan Gerobak di Pontianak Ludes Terbakar!