SuaraKalbar.id - Penyelenggaran Seri 4 Liga 1 2021 akan digelar di Bali. Hal ini dilakukan untuk mendongkrak pertumbuhan sektor pariwisata provinsi Pulau Dewata.
Pernyataan itu disampaikan Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan di Kantor PSSI, Jakarta, Selasa (23/11/2021).
"Seri itu kemungkinan digelar awal Januari tahun depan. Gubernur Bali (I Wayan Koster) meminta supaya dilaksanakan di sana untuk menaikkan pariwisata," katanya.
Dia memastikan semua stadion yang akan digunakan untuk Liga 1 di Bali bakal siap saat kompetisi berlangsung.
Baca Juga: BNN Provinsi Bali Minta Masyarakat Waspadai Narkoba Sintetis Jenis Baru
Ada empat stadion yang dipakai di sana yaitu Stadion Kapten I Wayan Dipta (Gianyar), Stadion I Gusti Ngurah Rai (Denpasar), Stadion Kompyang Sujana (Denpasar) dan Stadion Samudra (Badung).
"Memang ada beberapa kekurangan di stadion seperti lampu, tiang gawang dan sebagainya. Hal itu akan dibenahi pada satu bulan ini," kata pria yang akrap dipanggil Iwan Bule itu.
Sementara terkait kemungkinan hadirnya penonton di stadion pada Seri 4, Mochamad Iriawan menyampaikan bahwa hal-hal terkait itu sedang dikaji.
PSSI dan operator kompetisi PT Liga Indonesia Baru (LIB) juga masih akan menguji coba penonton pada Seri 3 medio Desember 2021.
"Soal penonton itu, kami akan melibatkan juga pemerintah seperti Satgas Penanganan COVID-19, Kementerian Kesehatan dan Kemenpora," tutur Iriawan.
Baca Juga: Susah Payah Lewati Babak Pertama Indonesia Open, Marcus: Sangat Capek, Mau Pijat
Sementara, perihal Seri 4 Liga 1 di Bali, Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB) Akhmad Hadian Lukita mengatakan belum ada kesepakatan resmi soal Bali menjadi tuan rumah Seri 4 dan, selanjutnya, Seri 5.
Namun, LIB menyerahkan semuanya kepada PSSI.
"Memang Bali menjadi salah satu alternatif tempat pelaksanaan Seri 4 dan 5. Kami sudah melaporkan hasil verifikasi stadion kepada PSSI beberapa hari lalu dan keputusan tetap ada di sana," ujar Akhmad Hadian.
Liga 1 Indonesia saat ini masih berada di Seri 3 yang berlangsung di Jawa Tengah dan DI Yogyakarta.
Seri 3 bergulir 18 November-24 Desember 2021. Setelah itu, kompetisi diliburkan sejenak sebelum berlanjut ke Seri 4 pada Januari 2022. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Usai Terpidana Mati Mary Jane, 5 Napi Anggota 'Bali Nine' Dipertimbangkan untuk Dipindahkan ke Australia
-
Konsep Pidana di Indonesia Berubah Jadi Alasan 5 Anggota Bali Nine Akan Dipulangkan
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Ulasan Novel 'Tari Bumi', Kehidupan Perempuan Bali di Tengah Tekanan Kasta
-
Jadwal Persib Kontra Bali United Resmi Ditunda
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Kecelakaan Tragis di Jalan Trans Kalimantan: Seorang Pengendara Motor Tewas di Tempat
-
Aston Pontianak Ajak Masyarakat Meriahkan Pilkada Serentak dengan Promo Menarik dan Tantangan Kreatif
-
Banjir Kembali Rendam Desa Darit Landak, Ketinggian Air Capai 80 Centimeter
-
Ngeri! Ngaku Lihat Pria Lain di Kamar Istri, Suami di Kalbar Ngamuk Bacok 3 Orang
-
Dirut BRI Dinobatkan Sebagai The Best CEO untuk Most Expansive Sustainable Financing Activities