SuaraKalbar.id - Tangki Kapal SPOB Rezeki Bersama yang tengah sandar di dermaga, tiba-tiba meledak, Rabu (5/1/2022).
Akibat kejadian itu, dua anak buah kapal (ABK) mengalami luka bakar, sementara seorang Chief Kapal belum ditemukan.
Kecelakaan itu terjadi di Dok Kapal PT Muara Jungkat, Desa Wajok Hilir, Kecamatan Jongkat, Kabupaten Mempawah, sekitar pukul 11.00 WIB.
Kapolres Mempawah, AKBP Fauzan Sukmawansyah, melalui Kapolsek Siantan, AKP Sihar Binardi Siagian, ketika dikonfirmasi Suarakalbar.co.id, membenarkan kejadian tersebut.
Baca Juga: 1.882 KK Terdampak Banjir Mempawah, Memilih Bertahan di Rumah
Kapolsek menuturkan, Kapal SPOB Rezeki Bersama diketahui sandar di dermaga Dok Kapal PT Muara Jungkat, Desa Wajok Hilir, sekitar pukul 08.00 WIB.
Namun, saat tiga kru sedang membersihkan sisa muatan CPO, tiba-tiba terdengar ledakan hebat sekitar pukul 11.00 WIB.
“Kru yang lain pun segera melakukan pengecekan, dan diketahui ada dua ABK alami luka bakar, sementara Chief kapal mereka tak ditemukan,” jelas Kapolsek, seperti dikutip Suarakalbar.co.id-jaringan Suara.com
Adapu kedua ABK yang menderita luka bakar itu diketahui merupakan warga Makassar, Sulawesi Selatan bernama Diyono (43) dan Jefri (20).
“Sedangkan Chief Kapal atas nama Sukron Ma’mun, usia 44 tahun, warga Kabupaten Pemalang, belum ditemukan. Ia diduga melompat ke laut saat tangki meledak!” ungkap Sihar Binardi Siagian.
Baca Juga: Prosesi Pemakaman di Mempawah Terhalang Akibat Bendungan Jebol
Usai kejadian, kedua korban luka bakar dilarikan ke Puskesmas Rawat Inap Jungkat dan kemudian dirujuk lagi ke RS Santo Antonius Pontianak.
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Sebut Masjid Al Jabbar Dibangun dari Dana Pinjaman, Kini Jadi Perdebatan Publik
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Yamaha NMAX Kalah Ganteng, Mesin Lebih Beringas: Intip Pesona Skuter Premium dari Aprilia
- JakOne Mobile Bank DKI Bermasalah, PSI: Gangguan Ini Menimbulkan Tanda Tanya
Pilihan
-
Hasil Liga Thailand: Bangkok United Menang Berkat Aksi Pratama Arhan
-
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta: Jaminan Duel Panas Usai Lebaran!
-
Persib Bandung Menuju Back to Back Juara BRI Liga 1, Ini Jadwal Lengkap di Bulan April
-
Bocoran dari FC Dallas, Maarten Paes Bisa Tampil Lawan China
-
Almere City Surati Pemain untuk Perpanjang Kontrak, Thom Haye Tak Masuk!
Terkini
-
Desa Wunut Bagikan THR dan Jaminan Sosial, Bukti Nyata Inovasi Desa Berkat Program BRI
-
Panduan Jelajah Bukit Kelam: Destinasi Wisata di Sintang yang Menakjubkan
-
Mengenal Tradisi Gawai Dayak: Tempat Liburan Sekaligus Menyelami Budaya Lokal
-
Rute Perjalanan Darat dari Pontianak ke Kapuas Hulu: Apa yang Perlu Kamu Siapkan?
-
Kuliner Khas Kalimantan Barat: 7 Makanan yang Wajib Dicoba Saat Liburan