Scroll untuk membaca artikel
Bella
Sabtu, 02 April 2022 | 22:29 WIB
Ulama muda Arab Saudi, Mohamed Gamil Mohamed Abdalla, saat memberikan tausiah yang diperjelas oleh penerjemah saat Salat Tarawih perdana di Masjid Agung Al-Falah Mempawah, Sabtu (2/4/2022). SUARAKALBAR.CO.ID/Foto. Distra

SuaraKalbar.id - Mohamed Gamil Mohamed Abdalla, Seorang Imam Masjid di Madinah, Kerajaan Arab Saudi, memimpin pelaksanaan Salat Tarawih perdana pada malam 1 Ramadan 1443 H di Masjid Agung Al-Falah Mempawah, Sabtu (2/4/2022).

Usai Salat Isya, ulama muda yang akrab dipanggil Syekh Jamil ini turut memberikan tausiah kepada ratusan umat muslim yang hadir.

Dalam tausiahnya, Syekh Jamil mengajak seluruh umat muslim untuk terus meningkatkan iman dan takwa kepada Allah SWT.

“Kehidupan di dunia ini hanya sementara. Karena itu, kita umat Islam harus memiliki bekal takwa kepada Allah SWT,” ungkapnya.

Baca Juga: Malam Pertama Salat Tarawih di Masjid Raya Al-Mashun Medan Dipadati Seribuan Jemaah

Syekh Jamil juga berpesan, agar di bulan ramadan ini menjadi sarana bersama untuk senantiasa bertaubat kepada Allah SWT atas kekhilafan dalam menjalani kehidupan sehari-hari.

“Sebaik-baiknya taubat adalah Taubat Nasuha. Sadari kesalahan-kesalahan kita dan terus berupaya untuk menghindari perbuatan dosa,” tegasnya.

Selain itu, dalam kesempatan tersebut, Syekh Jamil juga mengingatkan akan pentingnya membaca niat dalam berpuasa ramadan. Alangkah baiknya di awal ramadan ini membaca niat berpuasa selama sebulan penuh.

“Dengan demikian, jika terlupa membaca niat pada suatu hari di bulan ramadan, maka insya allah tidak akan menjadi masalah,” tuturnya.

Syekh Jamil sendiri diketahui hadir atas undangan Pemerintah Kabupaten Mempawah. Tahun sebelumnya, ia juga hadir untuk melaksanakan program Safari Ramadan berkeliling kecamatan.

Baca Juga: Tarawih Pertama Ramadhan 2022, Kapasitas Masjid Istiqlal Dibatasi hingga 100 Ribu Orang

Load More