SuaraKalbar.id - Pemain sepak bola profesional asal Indonesia, Witan Sulaeman akhirnya melepas masa lajang dengan menikahi kekasihnya pada hari Minggu kemarin (29/5).
Lewat akun sosial media Instagramnya, Witan tampak membagikan kabar bahagia tersebut kepada para penggemarnya dengan mengunggah beberapa potret saat akad berlangsung.
Selain itu, Witan juga sempat membagikan moment dirinya dan Rismahani yang kini telah sah menjadi istrinya saat diarak menggunakan mobil pick up dengan melakukan siaran langsung Instagram.
Saat diarak, Witan dan istri menggenakan pakaian pengantin berwarna hitam yang diduga merupakan pakaian adat khas Lombok. Mereka terlihat menebar senyuman dan kebahagiaan kepada orang-orang yang mengiringi mereka.
Namun, tampaknya kebahagiaan tak dirasakan oleh seluruh orang yang mengenal Witan. Beberapa fans terkhususnya penggemar perempuan.
Hal ini diketahui, lewat beberapa cuitan yang diunggah oleh para fans di sosial media. Para fans terkhususnya kalangan perempuan yang mengidolakan pria yang dijuluki 'Baby Shark' itu mengakui sedih dan patah hati atas pernikahanan Witan.
"Witan yg nikah gua yg sedih. Tapi gapapa, samawa baby shark ku, hopefully we can meet," ungkap seorang penggemar.
"SAKIT HATI CUY WITAN MY IDOLA NIKAH," ketik penggemar lain.
"witan nikah, janji ga nangis, gue udah ikhlas, btw dulu temen gue klo halu witan ke gue anj*** jadi nostalgia," tulis pengemar lainnya.
Baca Juga: Pasangan Kekasih Ini Sepakat Nabung Tiap Ketemu, Hasilnya buat Beli Emas
"lagi patah hati witan nikah," tambah penggemar lain.
Kontributor: Maria
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
Terkini
-
Perluas Jangkauan Kesehatan, BRI Peduli Salurkan Ratusan Unit Ambulans di Seluruh Indonesia
-
Selaras dengan Asta Cita, BRI Perkuat Ekonomi Desa Melalui Program Desa BRILiaN
-
Konsistensi BRI Salurkan BLTS, KUR, dan Dukung Program MBG hingga FLPP Wujudkan Kesejahteraan Rakyat
-
VinFast: Ketika Kendaraan Listrik Bersenyawa dengan Kehidupan, Membangun Masa Depan Berkelanjutan
-
BRI Pertimbangkan Buyback untuk Perkuat Nilai dan Kinerja Berkelanjutan