SuaraKalbar.id - Ridwan Kamil melalui unggahan terbarunya secara tak langsung mempublikasikan bahwa jasad Emmeril Khan Mumtadz atau Eril, anak sulungnya akan dipulangkan ke Indonesia dari Swiss pada hari ini, Sabtu (11/6).
"Eril, today is saturday. It is a good day to go home (Eril, hari adalah hari sabtu. Hari yang baik untuk pulang ke rumah)," tulis Ridwan Kamil dalam unggahannya.
Bersamaan dengan itu, Ridwan Kamil juga menyertakan beberapa gambar ilustrasi makam yang ia desain untuk anaknya tersebut yang terlihat sangat indah.
Pada gambar yang Ridwan Kamil bagikan, desain makam Eril terlihat berada disebuah pola melingkar lengkap dengan sepertiga dinding yang mengelilingi dan ada sebuah bangku memanjang yang masih berada masuk setengah pada pola lingkaran tersebut.
Makam Eril sendiri akan berada disamping sebuah masjid yang tengah dibangun oleh Ridwan Kamil dan diberi nama khusus layaknya nama Eril yaitu Masjid Al Mumtadz yang lengkap dikelilingi dengan pemandangan indah pegunungan dan sawah serta sungai kecil.
"Sudah aku siapkan sebuah tempat yang istimewa. Sudah aku desainkan sebuah rumah akhirmu yang indah. Disebelah sungai kecil, dengan pemandangan gunung dan pesawahn yang hijau permai," ketik Ridwan Kamil.
"Rumah akhirmu berada disebelah masjid. Masjid yang bertempat di kampung ibumu. Masjid yang didesain dan sedang dibangun ayahmu. Dan yang terpenting, Masjid ini dinamai seperti namamu," tambahnya.
Sama dengan beberapa unggahan sebelumnya, postingan terbaru Ridwan Kamil itu lantas kembali menjadi sorotan publik. Banyak netizen yang memuji Ridwan Kamil yang dinilai adalah ayah terbaik bagi anaknya.
"The best father ever," ketik netizen.
Baca Juga: Dimakamkan di Kampung Ibu, Makam Eril di Dekat Sungai Kecil Dengan Pemandangan Gunung dan Sawah
"Persembahan terbaik orang tua untuk anak tercinta," tulis netizen.
"Setiap postingan bapak tentang Eril, bikin air mata bercucuran terus, bangga ya Ril kampu punya sosok ayah yang luar biasa," puji netizen.
Kontributor: Maria
Berita Terkait
-
Dimakamkan di Kampung Ibu, Makam Eril di Dekat Sungai Kecil Dengan Pemandangan Gunung dan Sawah
-
Ini Rute Rombongan Pengantar Jenazah Eril ke Pemakaman Cimaung Bandung
-
Terbang Menuju Tanah Air, Jenazah Emmeril Kahn Mumtadz Dijadwalkan Tiba Besok Sore
-
Makam Eril di Sebelah Masjid Al Mumtadz, Masjid Terbaik Didesain Ridwan Kamil
-
Jasad Eril Ditemukan, Ustaz Solmed Ungkap Hadis Mati Syahid karena Tenggelam
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Tidak Ada Nasi di Rumah, Ibu di Makassar Mau Lempar Anak ke Kanal
-
Cuaca Semarang Hari Ini: Waspada Hujan Ringan, BMKG Ingatkan Puncak Musim Hujan Makin Dekat
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
Terkini
-
Bank Mandiri Perkuat Sinergi Majukan Negeri Lewat Akselerasi KUR & Penguatan Komoditas Daerah Kalbar
-
Turunkan Berat Badan dengan Perbanyak Konsumsi Sayur
-
3 Skenario Operasi Feri Ketapang-Gilimanuk Selama Nataru
-
Warga Kalbar Merapat! Ada Saldo Gratis Rp 230 Ribu Sore Ini, Klik 3 Link Dana Kaget Ini
-
ABPD Pontianak 2026 Disepakati Rp 2,092 Triliun